kievskiy.org

Joe Biden akan Berusia 80 Tahun Besok, Gedung Putih Akui Belum Siapkan Perayaan Ultah Presiden AS

Presiden AS Joe Biden.
Presiden AS Joe Biden. /Reuters/Leah Millis Reuters/Leah Millis

PIKIRAN RAKYAT - Presiden AS Joe Biden akan segera memasuki usia 80 tahun pada Minggu, 20 November 2022.

Dengan usia 80 tahun, Joe Biden tengah dirumorkan untuk melangkah lagi dalam pencalonan Presiden AS tahun 2024.

Bagi Gedung Putih, ulang tahun Presiden AS Joe Biden belum memiliki rencana perayaan apapun.

Alih-alih perayaan ulang tahun, Gedung Putih sedang fokus pada pernikahan cucu perempuan Joe Biden pada Sabtu hari ini, 19 November 2022.

Baca Juga: Pelaku Bullying Siswa SMP Bandung Diberi Sanksi, Kepala Sekolah: Agar Ada Efek Jera

Untuk menanggapi usianya, Joe Biden menyebut 80 tahun sebagai hal yang tak terbayangkan untuknya.

"Saya bahkan tidak bisa mengatakan usia saya nantinya," ujar Joe Biden berseloroh.

"Aku bahkan tidak bisa mengeluarkannya dari mulutku," ujarnya menambahkan.

Berbicara tentang usia, kesehatan Joe Biden juga turut disorot lantaran berkaitan dengan kelayakan dia mengemban posisi sebagai Presiden AS.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat