kievskiy.org

Info Lowongan Kerja di PT Pertamina Bina Medika IHC: Posisi yang Dibuka dan Persyaratan

Ilustrasi info lowongan kerja (loker).
Ilustrasi info lowongan kerja (loker). /Pixabay/Vishnu

PIKIRAN RAKYAT – PT Pertamina Bina Medika IHC membuka lowongan untuk sejumlah posisi pada April 2023. Terdapat syarat dan ketentuan bagi masyarakat yang berminat untuk mengajukan lamaran kerja tersebut.

PT Pertamina Bina Medika IHC merupakan anak perusahaan Pertamina yang fokus bergerak di bidang pelayanan kesehatan. Perusahaan tersebut memiliki visi membangun korporasi kesehatan Indonesia untuk mewujudkan ketahanan kesehatan nasional.

Misi mereka adalah membangun kolaborasi ekosistem bidang usaha kesehatan, dan melakukan aksi korporasi terhadap bisnis health care Indonesia. Selain itu, misinya yang lain adalah memberikan pelayanan kesehatan dengan standar terbaik, dan menciptakan model bisnis baru integrasi data kesehatan berbasis digital.

Pada April 2023, PT Pertamina Bina Medika IHC membuka lowongan pekerjaan untuk sejumlah posisi, di antaranya adalah sekretariat, staf keuangan, serta staf informasi dan teknologi dengan persyaratan sebagai berikut.

Baca Juga: Info Loker di PT KAI Persero, Dibuka untuk Lulusan D3 hingga S1 dan Maksimal Usia 45 Tahun

1. Sekretariat

- Minimal Sarjana Hukum/Manajemen/Administrasi dari universitas ternama,
- IPK minimal 3.00 dari skala 4.00,
- Memiliki pemahaman yang baik tentang korespondensi,
- Memiliki pribadi yang baik,
- Memiliki kemampuan berkomunikasi dengan baik,
- Fasih berbahasa Inggris,
- Mampu bekerja bersama tim,
- Minimal memiliki pengalaman selama 1 tahun.

Baca Juga: Info Loker PT Kustodian Sentral Efek Indonesia: Cari Pengelolaan Basis Data Investor dan Keamanan Informasi

2. Staf Keuangan

- Minimal Sarjana Akuntansi dari universitas ternama,
- IPK minimal 3.00 dari skala 4.00,
- Paham mengenai keuangan, akuntansi, dan pajak,
- Memiliki pengalaman di industri kesehatan (lebih disukai),
- Minimal memiliki 1 tahun pengalaman,
- Berorientasi pada detail dan baik di dunia administrasi,
- Memiliki pribadi dan kemampuan berkomunikasi yang baik,
- Fasih berbahasa Inggris,
- Mampu bekerja bersama tim.

3. Staf Informasi dan Teknologi (IT)

- Minimal Sarjana Informasi, Komunikasi dan Teknologi dari universitas ternama,
- IPK minimal 3.00 dari skala 4.00,
- Menguasai kemampuan programming dan problem solving,
- Menguasai computer network system,
- Menguasai computer hardware dan software,
- Memiliki perilaku dan kemampuan berkomunikasi yang baik,
- Fasih berbahasa Inggris,
- Mampu bekerja bersama tim.
- Minimal memiliki pengalaman 1 tahun.

Baca Juga: Loker PT Indocement Tunggal Prakarsa, Cek Persyaratan dan Posisi yang Dibutuhkan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat