kievskiy.org

Kejari Buka Lowongan Kerja November 2023: Terbuka untuk Lulusan SMA/Sederajat

Logo Kejaksaan Negeri (Kejari).
Logo Kejaksaan Negeri (Kejari). /Dok. kejaksaan.go.id

PIKIRAN RAKYAT - Kejaksaan Negeri (Kejari) membuka lowongan kerja (loker) yang terbuka untuk lulusan SMP dan SMA.

Kejari adalah lembaga kejaksaan yang bertugas melaksanakan kekuasaan negara di bidang penuntutan dan tugas lainnya berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Selain itu, Kejari juga bertugas mengawasi jalannya penyelenggaraan tugas pemerintah dan pembangunan di bidang hukum.

Sebagai lembaga yang berwenang dalam penegakan hukum, Kejari berkedudukan di ibu kota kabupaten/kota dengan daerah hukumnya meliputi wilayah kekuasaan kabupaten/kota itu sendiri.

Baca Juga: Otoritas Jasa Keuangan Buka Lowongan Kerja November 2023: Terbuka untuk Lulusan S1

Adapun loker yang tersedia untuk mengisi posisi sebagai Security dan Cleaning Service untuk penemaptan di Kejari Siak, Riau.

Syarat Security

  • Laki-laki
  • Usia 25-30 tahun
  • Pendidikan minimal SMA sederajat
  • Memiliki sertifikat keamanan
  • Tinggi minimal 160 cm
  • Melampirkan Surat Keterangan Pengiriman Lamaran Kepolisian (SKCK)
  • Melampirkan surat keterangan sehat
  • Melampirkan surat bebas narkoba
  • Mampu menggunakan komputer
  • Diutamakan memiliki pengalaman sebagai security, dibuktikan dengan surat keterangan dari tempat kerja sebelumnya

Syarat Cleaning Service

  • Laki-laki
  • Usia 25-30 tahun
  • Pendidikan minimal SMP sederajat
  • Tinggi minimal 160 cm
  • Melampirkan Surat Keterangan Pengiriman Lamaran Kepolisian (SKCK)
  • Melampirkan surat keterangan sehat
  • Melampirkan surat bebas narkoba
  • Diutamakan memiliki pengalaman sebagai cleaning service, dibuktikan dengan surat keterangan dari tempat kerja sebelumnya

Berkas lamaran dapat dikirim secara online paling lambat pada Kamis, 23 November 2023 melalui formulir di sini.

Lowongan kerja pada umumnya tersedia dalam waktu terbatas. Statusnya juga bisa berubah sewaktu-waktu.

Oleh karena itu, pastikan lowongan kerja ini masih tersedia dengan mengakses situs resmi atau akun media sosial perusahaan.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat