kievskiy.org

Nissin Foods Indonesia Buka Lowongan Kerja Desember 2023: Terbuka untuk Lulusan S1

Ilustrasi Nissin Foods Indonesia.
Ilustrasi Nissin Foods Indonesia. /Dok. nissinfoods.co.id

PIKIRAN RAKYAT - PT Nissin Foods Indonesia membuka lowongan kerja (loker) yang terbuka untuk lulusan minimal S1.

Nissin Foods merupakan perusahaan yang bergerak dalam produksi mi instan dan produk pangan lainnya. Perusahaan ini pertama kali didirikan oleh Momofuku Ando, sang penemu mi instan kemasan dan mi instan cup pertama di dunia.

Kesuksesan produk itu menyebar dengan cepat ke seluruh dunia. Hingga akhirnya, Nissin Foods mulai melebarkan sayap bisnis ke berbagai negara seperti Amerika Serikat, Singapura, Hong Kong, Brasil, Belanda, Jerman, Thailand, hingga Indonesia.

Baca Juga: PT MUM Buka Lowongan Kerja Desember 2023: Terbuka untuk Lulusan Minimal D3 Semua Jurusan

Adapun loker yang tersedia untuk mengisi posisi sebagai Legal Supervisor dengan penempatan di Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.

Syarat

  • Laki-laki/perempuan berusia maksimal 35 tahun
  • Pendidikan minimal S1 Hukum
  • Memiliki pengalaman minimal 1 tahun sebagai Legal Supervisor atau 3 tahun sebagai Legal Officer, lebih disukai di industri FMCG
  • Memiliki kemampuan baik dalam Bahasa Inggris, baik lisan maupun tulisan
  • Memiliki analisis hukum yang baik, pemikiran kritis, dan inisiatif
  • Mampu bekerja dalam tim maupun individu, terogranisir dengan baik, dan baik dalam manajemen waktu
  • Memiliki lisensi advokat profesional dari Peradi jadi nilai tambah

Deskripsi Pekerjaan

  • Menyusun, meninjau, menerjemahkan, menyelesaikan, dan mengajukan perjanjian, kontrak, dan dokumen hukum lainnya
  • Berkomunikasi dan bernegosiasi dengan pihak internal dan eksternal untuk menyelesaikan kontrak
  • Memberikan pendapat hukum yang akurat, nasihat hukum, ringkasan atau tinjauan peraturan pemerintah yang berkaitan dengan topik hukum
  • Mengatur dan memperoleh izin usaha korporasi serta menangani pelaporan pemerintah seperti LKPM dan laporan industri sesuai jadwal

Berkas lamaran dapat dikirim secara online paling lambat Minggu, 31 Desember 2023 melalui formulir di sini.

Lowongan kerja pada umumnya tersedia dalam waktu terbatas. Statusnya juga bisa berubah sewaktu-waktu.

Oleh karena itu, pastikan lowongan kerja ini masih tersedia dengan mengakses situs resmi atau akun media sosial perusahaan.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat