kievskiy.org

Info Lowongan Kerja di PT Astra International, Lengkap dengan Link Daftar

Ilustrasi lowongan kerja .
Ilustrasi lowongan kerja . /pexels-pixabay

PIKIRAN RAKYAT - PT Astra International Tbk membuka lowongan kerja pada Januari 2024. Dalam artikel ini, terdapat informasi mengenai posisi yang disediakan, syarat, dan link pendaftaran.

PT Astra International merupakan perusahaan di bidang perdagangan umum yang telah berdiri sejak tahun 1957. Terhitung hingga 2022, perusahaan tersebut telah mengembangkan sayap bisnisnya dengan model berbasis sinergi dan terdiversifikasi pada tujuh segmen usaha, yakni otomotif, dan alat berat, pertambangan, konstruksi-energi.

Kemudian, infrastruktur dan logistik, properti, teknologi informasi, agribisnis, serta jasa keuangan. Dalam menjalankan bisnisnya, PT Astra International memiliki visi untuk menjadi salah satu perusahaan dengan pengelolaan terbaik di Asia Pasifik dengan pertumbuhan dan struktur keuangan yang solid.

Pada Januari 2024 ini, PT Astra International membuka lowongan kerja untuk posisi Government Relations Analyst, dengan syarat berikut ini;

Baca Juga: Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja, Lulusan D3 dan S1 Boleh Daftar

Syarat

  1. Fasih berbahasa Inggris.
  2. Memiliki kemampuan komunikasi dan koordinasi yang baik.
  3. Memiliki kemampuan project management yang baik.
  4. Memiliki kemampuan public speaking yang baik.
  5. Memiliki kemampuan analisis dan interpersonal yang baik.
  6. Dinamis, mampu bekerja sama dengan tim dan fokus pada kebutuhan customer.
  7. Memiliki pengalaman bekerjasama dengan institusi pemerintahan.
  8. Memiliki pemahaman yang baik seputar kebijakan publik.

Lowongan tersebut terbuka untuk semua kalangan, baik lulusan baru maupun profesional. Namun, tak dijelaskan secara detail syarat tingkat pendidikan yang dibutuhkan. Hanya dijelaskan bahwa posisi tersebut berkaitan dengan bidang komunikasi.

Tugas Government Relations Analyst

  1. Menjadi perwakilan Astra pada institusi pemerintahan.
  2. Melakukan pemetaan dan dan menjalin relasi dengan institusi pemerintahan.
  3. Melakukan analisis kebijakan pemerintah.
  4. Mengelola hubungan dengan pemerintahan.
  5. Mengelola networking terkait rencana strategis institusi pemerintahan.
  6. Memberikan konsultansi bagi kegiatan Astra Group yang berhubungan dengan institusi pemerintahan.
  7. Mengelola project corporate communication.
  8. Mengelola komunitas Astra.
  9. Memberikan support, koordinasi, dan advisory pada lintas fungsi dan seluruh Astra Group.

Pendaftaran bisa dilakukan melalui link berikut ini sampai 1 Maret 2025.

Meski demikian, perlu diperhatikan bahwa lowongan kerja pada umumnya tersedia dalam waktu terbatas dan statusnya bisa berubah sewaktu-waktu. Pastikan lowongan kerja ini masih tersedia dengan mengakses situs resmi atau akun media sosial perusahaan.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat