kievskiy.org

Info Loker di Kemendikbudristek: Lowongan Kerja Jadi Editor KBBI Online 2024, Ini Syaratnya

Ilustrasi kerja.
Ilustrasi kerja. /Pexels/Proxy Click Visitor

PIKIRAN RAKYAT - Kemendikbudristek membuka lowongan kerja atau loker untuk posisi editor Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring 2024. Loker ini cocok bagi Anda yang tertarik di bidang literasi, terutama bahasa Indonesia.

Paling utamanya, loker ini dikhususkan untuk para pengguna aktif KBBI daring yang berkeinginan turut memperkaya dan meningkatkan kualitas bahasa Indonesia.

Berikut sejumlah syarat yang harus dipenuhi untuk melamar posisi editor KBBI Daring 2024.

  • Pengguna aktif KBBI Daring yang dibuktikan dengan kepemilikan akun KBBI dan aktif memberi usulan.
  • Memahami prinsip dasar penyusunan kamus.
  • Berkomitmen terhadap waktu yang telah ditetapkan.
  • Bersedia bekerja penuh waktu selama masa kontrak
  • Berkomitmen untuk memenuhi target dalam lini masa yang telah ditetapkan.
  • Tidak sedang terikat kontrak dengan pihak lain.
  • Mampu bekerja di dalam tim.
  • Memiliki latar belakang pendidikan di bidang bahasa menjadi nilai tambah.

Syarat dan berkas yang Anda butuhkan.

  • Daftar riwayat hidup;
  • Surat pernyataan tidak terikat pihak mana pun;
    Surat pernyataan berkomitmen melaksanakan program yang ditandatangani di atas meterai Rp10.000
  • Tangkapan layar akun KBBI Daring.

 

Berkas lamaran dapat dikirim secara online paling lambat 6 Februari 2024 melalui formulir berikut.

Lamaran editor KBBI

Para pelamar yang mendaftar dapat memeriksa namanya secara mandiri dalam website resmi Badan Bahasa Kemendikbud. Pengumuman pelamar yang terpilih dilakukan pada Senin, 12 Februari 2024.

Nantinya, mereka dengan nama termuat dalam pengumuman dapat diundang untuk mengikuti wawancara langsung oleh pihak Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa yang berlokasi di Kompleks IPSC, Jalan Anyar Km. 4, Sentul, Bogor.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat