kievskiy.org

Kementerian PPN Bappenas Buka Loker pada Februari 2024, Lulusan S1 dan S2 Boleh Daftar

Ilustrasi lowongan kerja.
Ilustrasi lowongan kerja. /Pixabay/mohamed_hassan Pixabay/mohamed_hassan

PIKIRAN RAKYAT - Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Bappenas membuka lowongan kerja pada Februari 2024. Dalam artikel ini, terdapat informasi mengenai posisi yang disediakan, syarat, dan link pendaftaran.

Sejak 1947, Kementerian PPN/Bappenas bertugas untuk menangani perencanaan pembangunan nasional. Dalam menjalankan tugasnya itu, Kementerian PPN/Bappenas memiliki visi menjadi perencanaan pembangunan nasional yang berkualitas dan kredibel untuk mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian berlandaskan gotong royong.

Dengan begitu, ada dua misi yang dijalankannya selama periode 2020-2024. Pertama,menyelenggarakan perencanaan yang mampu mengarahkan pelaksanaan pembangunan dalam pencapaian kemajuan dan kesejahteraan bangsa.

Kemudian, menguatkan kapasitas kelembagaan perencana pembangunan yang efektif dan efisien. 

Pada Februari 2024 ini, Kementerian PPN/Bappenas membuka lowongan kerja untuk posisi Tenaga Ahli (TA) Desain Grafis, dan Tenaga Ahli, serta Asisten Tenaga Ahli Penyusunan Rekomendasi Kebijakan Media Massa, dengan syarat;

Tenaga Ahli (TA) Desain Grafis

  1. Pendidikan minimal S1 bidang Desain Komunikasi Visual, Ilmu Komunikasi, atau Teknologi Informasi, dengan akreditasi A.
  2. IPK minimal 3,0.
  3. Tidak terdaftar sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau anggota TNI/POLRI.
  4. Sehat jasmani dan rohani.
  5. Adaptif, inovatif, kreatif.
  6. Berkomitmen, bertanggung jawab, dan mampu bekerja dalam tenggat waktu.
  7. Dapat bekerja dalam tim (secara substansi maupun administrasi) dan mampu berkomunikasi dengan baik.
  8. Diutamakan berpengalaman bekerja sama dengan instansi Pemerintahan/Mitra Pembangunan/NGO.

Tenaga Ahli Penyusun Rekomendasi Kebijakan Media Massa 

  1. Pendidikan minimal S2 Bidang Komunikasi/Politik dari perguruan tinggi dengan akreditasi A.
  2. IPK minimal 3,30.
  3. Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun di bidang penyiaran/pers.
  4. Tidak terdaftar sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau anggota TNI/POLRI.
  5. Sehat jasmani dan rohani.
  6. Mampu  mengumpulkan  data   dan   informasi  yang   dibutuhkan,  serta   memahami/mengikuti perkembangan isu.
  7. Mampu menulis laporan dan menganalisis hasil pengumpulan data dan informasi (melampirkan contoh tulisan yang pernah dipublikasikan).
  8. Dapat bekerjasama secara tim (secara substansi maupun administrasi) dan mampu berkomunikasi dengan baik.
  9. Diutamakan   berpengalaman   meneliti/bekerja sama dengan instansi Pemerintahan/Mitra Pembangunan/NGO.
  10. Berkomitmen menyelesaikan tugas tepat waktu.

Asisten Ahli Penyusun Rekomendasi Kebijakan Media Massa 

  1. Pendidikan minimal S1 Bidang Komunikasi/Politik dari perguruan tinggi dengan akreditasi A.
  2. IPK minimal 3.30.
  3. Memiliki pengalaman berkegiatan minimal satu tahun di bidang penyiaran/pers.
  4. Tidak terdaftar sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau anggota TNI/POLRI.
  5. Sehat jasmani dan rohani.
  6. Mampu  mengumpulkan  data   dan   informasi  yang   dibutuhkan,  serta   memahami/mengikuti perkembangan isu.
  7. Mampu menulis laporan dan menganalisis hasil pengumpulan data dan informasi (melampirkan contoh tulisan yang pernah dipublikasikan).
  8. Dapat bekerjasama secara tim (secara substansi maupun administrasi) dan mampu berkomunikasi dengan baik.
  9. Diutamakan   berpengalaman  meneliti/bekerja  sama  dengan instansi Pemerintahan/Mitra Pembangunan/NGO.
  10. Berkomitmen menyelesaikan tugas tepat waktu.

Pendaftaran bisa dilakukan secara mudah dengan mengisi formulir online melalui situs resmi berikut ini sampai 20 Februari 2024.

Lowongan kerja pada umumnya tersedia dalam waktu terbatas dan statusnya bisa berubah sewaktu-waktu. Pastikan lowongan kerja ini masih tersedia dengan mengakses situs resmi atau akun media sosial perusahaan.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat