kievskiy.org

Pemotor Acungkan Jari Tengah ke Pesepeda, Wagub Jakarta Riza Patria: Gunakan Jalan yang Sesuai Peruntukannya

Viral pengendara motor plat AA acungkan jari tengah ke kelompok pesepeda.
Viral pengendara motor plat AA acungkan jari tengah ke kelompok pesepeda. /Instagram @goshow.cc Instagram @goshow.cc

PIKIRAN RAKYAT - Seorang pemotor viral di jejaring media sosial lantaran mengacungi jari tengah kepada gerombolan pesepeda atau road bikers.

Alih-alih marah kepada pemotor yang menggunakan plat AA, publik justru geram kepada gerombolan pesepeda karena mereka tampak mengendarai sepedanya di jalur kendaraan bermotor.

Menanggapi hal ini, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria justru meminta agar pecinta roadbike menggunakan jalan sesuai dengan peruntukannya.

"Bukan tidak boleh menggunakan jalan tapi diatur ya peruntukannya, kapan, daerah mana, jalur mana," kata Ahmad Riza Patria di Balai Kota, Jumat, 29 Mei 2021.

Pasalnya kata Ahmad Riza Patria, saat ini pesepeda juga sudah mengatur mana jalan yang diperuntukkan untuk pesepeda dan pemotor.

Baca Juga: Baznas Terus Galang Dana untuk Palestina, Dubes Zuhair Al-Shun Ucap Terima Kasih

Tidak hanya itu, pengaturan jalur sepeda dan kendaraan bermotor ini semata demi menjaga keselamatan pengguna transportasi di jalan.

"Kalau sepeda masuk di jalur umum seperti itu akan sangat berbahaya. Semuanya kami tata untuk kepentingan (bersama)," ujar dia.

Oleh sebab itu, Ahmad Riza Patria meminta agar pesepeda juga harus menghargai para pemotor, pun sebaliknya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat