kievskiy.org

Potensi Siklon Tropis Choi-Wan di Indonesia, Berikut Wilayah yang Terancam Menurut BMKG

Ilustrasi cuaca ekstrem. BMKG imbau masyarakat di pesisir waspadai potensi Siklon Tropis Choi-Wan.
Ilustrasi cuaca ekstrem. BMKG imbau masyarakat di pesisir waspadai potensi Siklon Tropis Choi-Wan. /Pexels/Kat Jayne

PIKIRAN RAKYAT - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) kembali menyampaikan informasi terbaru terkait potensi perubahan cuaca yang akan terjadi di Indonesia.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, BMKG menyampaikan Siklon Tropis Choi-Wan yang membentuk pola sirkulasi udara di perairan timur Filipina mempengaruhi tinggi gelombang di sebagian wilayah Indonesia.

Kepala Pusat Meteorologi Maritim BMKG Eko Prasetyo sebagaimana dikutip dalam siaran pers BMKG di Jakarta, Rabu, 2 Juni 2021, mengatakan, Siklon Tropis Choi-Wan memiliki tekanan 998 hPa.

Dengan tekanan sebesar itu, lanjut Eko Prasetyo, mempengaruhi tinggi gelombang di wilayah perairan utara Kepulauan Sangihe-Kepulauan Talaud hingga perairan utara Halmahera-Papua.

 Baca Juga: Baru Tahu Sifat Tersembunyi Aurel Hermansyah, Atta Halilintar Ternyata Sering Menangis Sendirian?

Lebih lanjut, dia menjelaskan, di wilayah Indonesia bagian utara angin dominan bergerak dari tenggara ke barat daya dengan kecepatan berkisar 5 sampai 20 knot.

Kemudian, di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari timur ke selatan dengan kecepatan 5 sampai 25 knot.

Pola angin yang demikian bisa mempengaruhi tinggi gelombang di sebagian wilayah perairan Indonesia selama periode 2 Juni sampai 4 Juni 2021.

 Baca Juga: Tak Peduli Amarah Bupati Alor, Mensos Tri Rismaharini Siapkan Program Lain

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat