kievskiy.org

Natalius Pigai Minta Vaksinasi Covid-19 Door to Door di Papua Tak Pakai Aparat Negara: Rakyat Trauma

Ilustrasi vaksinasi Covid-19. Pengerahan BIN, TNI, Polisi dalam program vaksinasi Covid-19 agar masyarakat dapat vaksin corona ternyata tak begitu diinginkan.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. Pengerahan BIN, TNI, Polisi dalam program vaksinasi Covid-19 agar masyarakat dapat vaksin corona ternyata tak begitu diinginkan. /Pixabay/cromaconceptovisual

PIKIRAN RAKYAT – Badan Intelijen Negara (BIN) turut serta dalam program vaksinasi Covid-19 Nasional dengan menggelar vaksinasi Covid-19 door to door? atau dari rumah ke rumah.

Vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan BIN ini merupakan akselerasi dari program penyuntikan vaksin corona 3 juta dosis per hari.

Program vaksinasi Covid-19 tersebut dilaksanakan di 14 Provinsi, yang terdiri dari 15 kabupaten atau kota dan 32 titik.

Provinsi yang menjadi sasaran program vaksinasi Covid-19 BIN antara lain DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), dan Jawa Timur.

Baca Juga: Ma’ruf Amin: Ada Pendapat Indonesia Mulai Dianggap Pusat Penyebaran Baru Covid-19

Kemudian Pulau Bali, Sumatra Utara, Sumatra Barat, Riau, Kepulauan Riau, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan, dan Papua.

Program vaksinasi Covid-19 door to door dari BIN itu pun diapresiasi oleh salah satu tokoh Papua, Natalius Pigai.

Apresiasi terhadap vaksinasi Covid-19 BIN itu disampaikan melalui unggahan di akun media sosial pribadinya pada Seni, 19 Juli 2021.

Komisioner Komnas HAM tahun 2012-2017 tersebut memberikan apresiasi terhadap BIN yang turut serta ‘meramaikan’ program Vaksinasi Covid-19 Nasional.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat