kievskiy.org

dr. Tirta Suruh Ade Armando 'Diam': Ada Baiknya Tidak Berbicara di Luar Kompetensi Anda

dr. Tirta.
dr. Tirta. /Instagram.com/@drtirtaofficial

PIKIRAN RAKYAT - Dokter Tirta Mandira Hudhi atau dr. Tirta menyoroti pernyataan dosen komunikasi Universitas Indonesia Ade Armando.

Sebelumnya, Ade Armando mengunggah perbandingan kondisi Covid-19 di Inggris dan Indonesia.

Dari unggahannya tersebut, terlihat perbandingan angka kematian Covid-19 yang terjadi di Inggris dan Indonesia.

"Penduduk Inggris 68 juta, meninggal karena Covid 128 ribu. Penduduk Ri 270 juta, meninggal karena Covid 73 ribu," tulis Ade Armando dalam unggahan tersebut.

Baca Juga: Cek Fakta: Ustaz Abdul Somad (UAS) Dikabarkan Meninggal Kena Azab, Simak Faktanya

Sontak saja unggahan Ade Armando menjadi sorotan netizen. Berbagai pendapat pun disampaikan.

dr. Tirta lantas melayangkan kritikan keras kepada Ade Armando dan bahkan menyuruh dosen komunikasi tersebut untuk 'diam'.

Pasalnya, sebagai seorang akademisi, Ade Armando dilai tidak bijak menyampaikan perbandingan kematian antara Inggris dan Indonesia.

"Menurut hemat saya pak, maaf kalo ofensif, 73.000 yg meninggal itu orang. Bukan barang. Dan itu yg ketahuan karena tracing yang buruk,” kata dr. Tirta sebagaiaman dikutip dari Twitter @tirta_hudhi, Senin, 19 Juli 2021.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat