kievskiy.org

Dorong Parpol Menjadi Wadah Munculnya Pemimpin

PENGAMAT politik dari LIPI Syamsudin Haris (kiri) dan pengamat psikologi politik UI Hamdi Muluk (tengah) menjadi pembicara pada
PENGAMAT politik dari LIPI Syamsudin Haris (kiri) dan pengamat psikologi politik UI Hamdi Muluk (tengah) menjadi pembicara pada

JAKARTA, (PRLM).- Pengamat politik dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Syamsudin Haris mengatakan, partai politik (parpol) dan pemilihan umum (pilkada) ke depan agar terus didorong untuk mewadahi tampilnya pemimpin, bukan penguasa. Ini harus menjadi agenda bersama. “Dorong parpol menjadi wadah munculnya pemimpin,” ujarnya saat menjadi pembicara pada acara “talkshow” bertajuk “Inspiring Leaders”, berlangsung di Auditorium Pusat Studi Jepang, Universitas Indonesia (UI), Depok, Rabu (13/1/2016). Selain Syamsudin Haris, tampil pula menjadi pembicara pada acara itu adalah pengamat psikologi politik UI Hamdi Muluk, Bupati Bantaeng Nurdin Abdullah, dan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi. Syamsudin menilai, pentingnya parpol yang sehat dengan komitmen kepemimpinan. Dia mengamati, sejumlah contoh kepala daerah yang berhasil bukan karena sistem, tetapi lebih pada kemampuan personal individual. Dijelaskan pula bahwa negara Indonesia yang sangat luas ini membutuhkan pemimpin-pemimpin daerah yang mumpuni, sehingga harapannya antar tiap daerah dapat saling bersinergi untuk membangun negeri Indonesia ke arah yang lebih baik di segala bidang. Sementara itu, pengamat psikologi politik UI Hamdi Muluk menilai, kerja sepenuh hati harus dimiliki oleh pemimpin. “Bukan pencitraan, tetapi kerja benaran,” katanya. Hamdi juga mengapresiasi kerja keras, dedikasi, semangat, dan ketulusan dari para tokoh pemimpin yang telah berhasil membuktikan prestasinya.(Agus Ibnudin/A-147)***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat