kievskiy.org

KPUD Segera Gelar Pleno Penetapan Airin-Ben

CALON Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany dan pasangannya, Benyamin Davnie.*
CALON Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany dan pasangannya, Benyamin Davnie.*

TANGERANG SELATAN, (PRLM).- Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Tangerang Selatan, segera menggelar pleno terkait penetapan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih Pilkada Kota Tangsel, hal itu dilakukan menyusul putusan di tolaknya gugatan atas Pilkada Tangsel oleh Mahkamah Konstitusi (MK), Kamis 21 Januari 2016.
 
Menurut jadwalnya, pleno penetapan Cawalkot Tangsel terpilih itu akan dihelat di Aula Damai Indah Golf, Jalan Pahlawan Seribu, BSD City, Jumat (22/1/2016) siang ini. Pleno itu sempat tertunda menyusul diajukannya perkara Perselisihan Hasil Pilkada (PHP) beberapa waktu lalu oleh pasangan Ikhsan modjo-Li Claudia Chandra dengan nomor perkara: 98/PHP-KOT/XIV/2016, dan pasangan Arsid-Elvier Arriadiannie dengan nomor perkara: 107/PHP-KOT/XIV/2016. 
 
Namun, setelah amar putusan hakim MK yang terdiri atas 9 Hakim Konstitusi tersebut menyatakan menolak gugatan para pemohon itu, maka dapat dipastikan proses tahapan Pilkada Tangsel akan berlanjut pada pleno penetapan Calon terpilih, yakni pasangan Airin Rachmi Diany dan Benyamin Davnie.
 
Menanggapi putusan MK yang menolak gugatan PHP Pilkada kota Tangsel tersebut, Calon Petahana Wakil Walikota Tangsel, Benyamin Davnie menanggapi penuh rasa syukur.
 
Dia menganggap keputusan MK itu adalah jembatan untuk mempersatukan kembali kekompakan seluruh masyarakat Tangsel, sehingga fokus berikutnya adalah bagaimana membangun Tangsel agar menjadi lebih baik lagi ke depannya.
 
"Kemenangan ini adalah kemenangan seluruh masyarakat Tangsel, rasa syukur dan terima kasih kami sampaikan kepada semua masyarakat, KPU Tangsel, Panwas dan seluruh jajarannya atas kinerja yang telah menghantarkan perhelatan Pilkada Kota Tangsel berjalan dengan sukses dan konstitusional,” kata Bang Ben, sapaan akrab Benyamin Davnie.(okz/A-147)***
 
 
 
 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat