kievskiy.org

Dari Pejabat Korup sampai BUMN China, Rizal Ramli: Ibu Kota Beijing Baru Bukan Ibu Kota Negara Indonesia

Ekonom Rizal Ramli.
Ekonom Rizal Ramli. /Twitter.com/@RamliRizal

PIKIRAN RAKYAT - Pemindahan Ibu Kota Negara baru ke Kalimantan Timur menurut Rizal Ramli tak akan berhasil.

Pernyataannya itu disampaikan kepada politikus Fadli Zon saat disinggung pertanyaan soal rencana ibu kota negara baru.

Menurut pakar ekonomi itu pemindahan ibu kota negara baru dari Jakarta ke Kalimantan Timur hanya akan menghabiskan waktu saja.

Berkaca pada negara Brazil yang dinilai gagal dalam memindahkan ibu kotanya, dan Brazilian City hanya sebagai simbolik saja, sedangkan aktivitas masih berjalan di Rio de Jenairo.

Baca Juga: Berkaca pada Brazil, Rizal Ramli Soal Ibu Kota Negara Baru: Tempat Pejabat Ngabisin Anggaran

Pasalnya jarak Rio de Jenairo dengan ibu kota baru Brazilian City berjarak 6 jam menggunakan pesawat, tak jauh berbeda dengan jarak DKI Jakarta dan Kalimantan Timur.

"Nah kita tiba-tiba bikin ibu kota di Kalimantan timur pertanyaannya siapa yang mau tinggal di situ?," tutur Rizal Ramli.

Dalam kesempatan itu Rizal Ramli juga mempertanyakan orang-orang yang akan tinggal di ibu kota negara baru di Kalimantan Timur.

Menurutnya pegawai negeri dengan gaji pas-pasan pasti akan berat untuk pindah ke Kalimantan Timur.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat