kievskiy.org

Tol Becakayu Tak Kunjung Rampung Sejak 1996, Luhut: Proyek ini Harus Segera Tuntas

SEJUMLAH kendaraan melintas di samping pembangunan proyek jalan tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu).*/ANTARA
SEJUMLAH kendaraan melintas di samping pembangunan proyek jalan tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu).*/ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut B. Pandjaitan menyoroti pembangunan Jalan Tol Bekasi - Cawang - Kampung Melayu (Becakkayu) yang tidak rampung hingga kini sejak pertama kali dibangun pada 1996.

Luhut mengatakan, tol yang menghubungkan wilayah Bekasi dengan Jakarta untuk segera diselesaikan. Hal ini disampaikan Luhut saat melakukan kunjungan ke pembangunan tol Becakayu hari ini, Jumat, 24 Desember 2021.

“Pembangunan jalan Tol Becakkayu ini sudah dimulai dari tahun 1996, tetapi masih dalam proses penyelesaian hingga sekarang. Oleh karena itu, proyek ini harus segera kita tuntaskan,” kata Menko Luhut ketika memberikan sambutan.

Baca Juga: Indonesia vs Singapura Semifinal Piala AFF, Shin Tae-yong Ungkap Kejanggalan Keputusan Wasit

Dalam sejarahnya, pada tahun 2015, PT Waskita Karya mengambil alih pembangunan tol dan mendapatkan Penyertaan Modal Negara (PMN) sehingga pembangunan dapat terus berjalan. Selain itu, investasi untuk pembangunan tol juga akan terus didorong masuk ke Indonesia.

Menko Marves Luhut B Panjaitan saat meninjau pembangunan tol Becakayu
Menko Marves Luhut B Panjaitan saat meninjau pembangunan tol Becakayu

“Kalau proyek ini bisa segera diselesaikan, kita dapat merasakan manfaat yang luas, utamanya dalam mengurangi kemacetan dan memberikan akses yang lebih mudah bagi masyarakat,” ungkapnya.

Sementara Direktur Utama PT Waskita Karya Destiawan Soewardjono, sebagai perusahaan pelaksana pembangunan, menambahkan bahwa Maret 2022 mendatang tol dapat segera dioperasikan.

Baca Juga: Kemensos Gandeng Kitabisa Bantu Bocah Pengidap Hidrosefalus di Depok

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat