kievskiy.org

Pelabuhan Merak Padat, Kapolri Sebut Ada Tambahan 11 Kapal untuk Angkut Pemudik

Sejumlah kendaraan mengantre untuk memasuki kapal di Pelabuhan Merak, Banten, Sabtu (30/4/2022). Pengelola pelabuhan PT ASDP Indonesia Ferry memprediksi puncak arus mudik Pelabuhan Merak akan berlangsung hingga H-2 atau 30 April 2022.
Sejumlah kendaraan mengantre untuk memasuki kapal di Pelabuhan Merak, Banten, Sabtu (30/4/2022). Pengelola pelabuhan PT ASDP Indonesia Ferry memprediksi puncak arus mudik Pelabuhan Merak akan berlangsung hingga H-2 atau 30 April 2022. /Akbar Nugroho Gumay/Antara ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyebut pihaknya telah menambah sebanyak 11 kapal di untuk mengangkut pemudik di Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten.

Hal itu dikatakan Sigit usai meninjau arus mudik Lebaran 2022 di Pelabuhan Merak pada Sabtu, 30 April 2022.

"Semula 34 kapal terus bertambah menjadi 44 kapal dengan total penambahan 11 kapal," katanya.

Selain itu, pihaknya juga menambah tiga pelabuhan di sekitaran Pelabuhan Merak untuk mengurai kendaraan pemudik.

Baca Juga: Vaksin Nusantara Kembali jadi Sorotan, Pasien Tak Bisa Jalan Malah Bisa Berjalan Lagi Usai Disuntik

Ketiga pelabuhan itu adalah Pelabuhan Indah Kiat, Pelabuhan Ciewandan, dan Pelabuhan PJB.

Dengan begitu kata Sigit, harapannya dapat mengurai kepadatan yang terjadi di Pelabuhan Merak.

"Harapan kita bisa menambah kapasitas penumpang yang tentunya bisa digunakan memberikan pelayanan tambahan pemudik di H-2 yang kita lihat sudah mulai padat," ucapnya.

Mantan Kabareskrim Polri itu mengakui terjadi kepadatan kendaraan dimulai dari KM 94 Tol Tangerang ke Gerbang Tol Merak hingga mencapai 6 kilometer.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat