kievskiy.org

Pengamat: Sepak Terjang Zulhas Layak Ditunggu, Hadi Tjahjanto akan Mudah Pahami Ritme Kerja Jokowi

Presiden Jokowi bersama Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (kiri) dan Menteri  Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Hadi Tjahjanto seusai pelantikan di Istana Negara, Jakarta, Rabu 15 Juni 2022. .
Presiden Jokowi bersama Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (kiri) dan Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Hadi Tjahjanto seusai pelantikan di Istana Negara, Jakarta, Rabu 15 Juni 2022. . /YouTube/Sekretariat Presiden

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Perdagangan baru Zulkifli Hasan (Zulhas) tampaknya punya pekerjaan rumah di sektor perdagangan Indonesia setelah dilantik oleh Presiden Jokowi pada Rabu, 15 Januari 2022.

Menggantikan Muhammad Lutfi, sepak terjang Mendag Zulhas layak ditunggu. Salah satu pekerjaan rumah yang ada di depan mata yakni soal minyak goreng.

Saat ini memang harga pokok nasional terbilang tengah melambung harganya, diharapkan Zulhas bisa menjawab dan memberi solusi permasalahan tersebut.

Baca Juga: Pemprov Jakarta Akan Batasi Pengunjung Tebet Eco Park, Warga Dilarang Gunakan Kendaraan Pribadi

"Sepak terjang Zulkifli Hasan untuk bisa menstabilkan harga bahan pokok yang tengah melambung akan ditunggu oleh rakyat," kata Pengamat Politik dan Komunikasi Universitas Airlangga Surabaya Dr. Suko Widodo.

Sukowi menilai bahwa memang keputusan Jokowi me-reshuffle Mendag Lutfi adalah langkah tepat untuk saat ini. Lagi-lagi minyak goreng jadi salah satu alasan.

Kendati begitu, Suko cukup terkejut dengan pilihan Jokowi yang memilih Zulhas sebagai Mendag baru.

Baca Juga: Beredar Kabar Egy Maulana Segera Akhiri Masa Lajang dengan Nikahi Anak Almarhum Uje, Umi Pikik Beri Jawaban

"Bagi saya, posisi menteri perdagangan harus diganti, tapi kalau penggantinya Zulhas memang sedikit mengagetkan karena saya belum tahu apa dia punya background pedagang atau bukan," kata dosen FISIP Unair itu, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Keputusan Presiden Joko Widodo menunjuk Zulkifli Hasan sebagai Mendag, kata dia, cukup menarik karena selama ini menteri untuk kader Partai Amanat Nasional adalah posisi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat