kievskiy.org

Usulkan Anies Baswedan sampai Ganjar Pranowo Sebagai Capres 2024, NasDem Disebut Ingin Jadi Game Changer

Potret tiga bakal calon presiden yang diusung dari Partai NasDem, (kiri ke kanan) Ganjar Pranowo, Andika Perkasa, dan Anies Baswedan.
Potret tiga bakal calon presiden yang diusung dari Partai NasDem, (kiri ke kanan) Ganjar Pranowo, Andika Perkasa, dan Anies Baswedan. /Antara/Galih Pradipta

PIKIRAN RAKYAT - Usulan tiga nama calon presiden (capres) 2024 dari Partai NasDem masih menjadi topik hangat di masyarakat.

Tiga nama tersebut, yakni Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Panglima TNI Andika Perkasa, dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

NasDem mengusulkan mereka dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai NasDem di Jakarta, pada Jumat, 17 Juni 2022 lalu.

Langkah politik NasDem tersebut ditanggapi oleh pengamat politik dari Universitas Katolik Widya Mandira (Unwira) Kupang Mikhael Rajamuda Bataona.

Baca Juga: 6 Fakta Pesta Bungkus Night yang Viral di Jaksel, 2 Orang Berakhir Diamankan Polisi

Ia menilai NasDem ingin menjadi pengubah permainan (game changer) dalam pertarungan politik pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

"Dari sisi kebatinan, taktik politik NasDem lewat rakernas dapat dibaca bahwa NasDem ingin menjadi game changer pada Pilpres 2024," katanya pada Minggu, 19 Juni 2022.

Lebih lanjut, Rajamuda Bataona mengatakan, langkah itu menunjukkan bahwa NasDem sedang mencoba memainkan kartu truf sebagai partai antitesis dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Hal tersebut dapat terbaca dari gonjang-ganjing politik yang menyebut bahwa Partai NasDem selalu berdiri pada posisi yang berbeda dengan PDIP, dalam cara pandang maupun sisi pilihan politik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat