kievskiy.org

Baim Wong Tuai Kontroversi, Wagub Jakarta Beri Pesan

Fashion show Citayam Fashion Week di kawasan Sudirman, Jakarta, Selasa, 25 Juli 2022.
Fashion show Citayam Fashion Week di kawasan Sudirman, Jakarta, Selasa, 25 Juli 2022. /Pikiran Rakyat/ Aldiro Syahrian

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria memberikan pesan kepada Baim Wong atas kontroversi yang terjadi.

Kontroversi tersebut disebabkan oleh pendaftaran brand Citayam Fashion Week (CFW) yang dilakukan perusahaan Baim Wong.

Perusahaan milik Baim Wong mendaftarkan CFW pada 20 Juli 2022 dengan nomor pendaftaran JID-2022052181 dan saat ini masih dalam proses.

Baca Juga: Sikap Jeje Slebew Jadi Sorotan Saat Dikerumuni Banyak Orang dan Dimintai Foto, Netizen: Apa Istimewanya

Pendaftaran tersebut kemudian menimbulkan kontroversi yang membuat sejumlah tokoh turut berkomentar.

Menurut Ahmad Riza Patria, kaum elite seharusnya tidak memanfaatkan kreasi publik untuk mendapatkan keuntungan bagi diri sendiri.

Dinilai Riza Patria, alih-alih asal klaim yang bukan ciptaannya, kaum elite diminta untuk memberikan didikan untuk melakukan dengan cara yang benar.

Baca Juga: Protes Pendaftaran HAKI Citayam Fashion Week Oleh Baim Wong, Warga SCBD: Dikira Asik, Ternyata Ngusik

"Kaum elite yang punya kelebihan rezeki, kelebihan ilmu dibagi buat adik-adik. Orang yang berilmu berbagi pengetahuan bagaimana melakukan fashion show yang baik, bagaimana mendesain yang baik. Ayo dong, ilmunya diturunkan," kata Riza Patria.

Selain itu, Riza Patria juga menegaskan jika tidak bisa asal klaim atas adanya CFW karena bukan perusahaan Baim Wong yang menciptakan kreasi tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat