kievskiy.org

11 Satpam Ditangkap Polisi, Diduga Lakukan Penganiayaan pada Seorang Pria hingga Tewas

Ilustrasi satpam.
Ilustrasi satpam. /Antara Foto/Galih Pradipta

PIKIRAN RAKYAT - 11 anggota satpam di Rumah Sakit Dr. Kariadi, Semarang, Jawa Tengah, ditangkap polisi.

Kesebelas satpam tersebut ditangkap atas dugaan kasus penganiayaan kepada seorang pria hingga tewas.

Berawal dari laporan pengunjung rumah sakit, pria tersebut dituduh telah melakukan pencurian.

Kasat Reskrim Polrestabes Semarang AKBP Donny Lumbantoruan mengatakan bahwa awalnya seorang pengunjung rumah sakit menyerahkan seorang pria yang diduga telah mencuri telepon seluler kepada petugas keamanan

Baca Juga: Tiga Versi Doa Tahun Baru Islam, Khasiat, dan Tata Caranya

Setelah diserahkan, terduga pencuri yang belum diketahui identitasnya kemudian diinterogasi hingga terjadi penganiayaan.

Kesebelas satpam tersebut diduga memiliki peran masing-masing. Ada yang memukul korban dengan sebuah sapu, menyudutkan rokok di dahi korban, bahkan ditendang.

Alhasil, korban pun tewas. Awalnya, satpam-satpam tersebut membawa korban ke IGD dengan dalih terjatuh dari tangga.

Baca Juga: Nissan Akhirnya Menyerah, Putuskan Suntik Mati March Setelah 12 Tahun Dijual

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat