kievskiy.org

Bongkar Seberapa Kuat Ferdy Sambo, IPW: Daftar Dosa para Jenderal Ada di Tangannya!

Tersangka kasus pembunuhan Brigadir J, Ferdy Sambo.
Tersangka kasus pembunuhan Brigadir J, Ferdy Sambo. /Antara/M Risyal Hidayat

PIKIRAN RAKYAT - Indonesia Police Watch (IPW) membongkar seberapa kuat Ferdy Sambo yang membuat kasusnya sulit diselesaikan Polri.

Ketua IPW, Sugeng Teguh Santoso mengatakan bahwa banyak petinggi Polri yang tidak berani turun tangan karena 'kartu' yang dipegang mantan Kadiv Propam Polri itu.

Komjen Pol Ahmad Dofiri pun menjadi salah satu dari sedikit petinggi Polri yang berani dan tidak bisa diintervensi oleh Ferdy Sambo.

Baca Juga: 3 Bukti Baru Dugaan Reza Arap Selingkuh dari Wendy Walters, Kepergok Berduaan di Kamar hingga Ribut Besar

"Timsus ini ada yang tidak bisa diintervensi oleh Sambo, dia adalah Ketua Komisi Kode Etik tingkat pertama, pak Dofiri," tutur Sugeng Teguh Santoso, Rabu, 21 September 2022.

"Beliau tidak bisa diintervensi, jadi yang memeriksa FS itu pak Dofiri, tegas, PT dia!," ucapnya menambahkan.

Selain Ahmad Dofiri, Badan Intelijen Keamanan (Baintelkam) juga menjadi bagian penting dari Polri dalam mengusut kasus Ferdy Sambo.

"Baintelkam juga ya, saya dapat informasi Baintelkam juga yang menginformasikan pada Presiden," ujar Sugeng Teguh Santoso.

Baca Juga: Klarifikasi Jeje Slebew Terkait Viral Video Asusila yang Diduga Dirinya: Karena Rambutnya Mirip

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat