kievskiy.org

Akibat Banjir, Tembok MTsN 19 Pondok Labu Roboh hingga Memakan Korban Jiwa

Salah satu tembok gedung MTSn 19 Pondok Labu roboh akibat banjir hingga menimbulkan korban jiwa.
Salah satu tembok gedung MTSn 19 Pondok Labu roboh akibat banjir hingga menimbulkan korban jiwa. /Twitter.com/@lifeofita

PIKIRAN RAKYAT - Banjir besar robohkan tembok bangunan MTsN 19 Pondok Labu yang berlokasi di Jalan Pinang, Cilandak, Jakarta Selatan pada Kamis, 6 Oktober 2022.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 14.50 WIB bersamaan dengan hujan deras yang mengguyur daerah tersebut.

Berdasarkan video unggahan akun Twitter @lifeofita menampilkan banjir besar yang menerjang bangunan MTSn 19 Pondok Labu.

Tinggi air banjir yang menggenangi sekolah tersebut terlihat hingga sepinggang orang dewasa.

Baca Juga: Terkuak, Isa Zega Bongkar Isu Perselingkuhan Rizky Billar dengan Tante-tante hingga Transgender

Terlihat juga masih banyak siswa dan siswi yang masih menggunakan seragam sekolah berada di bangunan MTSn 19 itu, mereka berbondong-bondong meninggalkan sekolah mereka.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Antara, robohnya tembok bangunan MTsN 19 mengakibatkan dua siswa meninggal karena tertimpa material tembok.

Material yang roboh bukan tembok ruangan kelas, tembok tersebut merupakan pembatas antara bangunan sekolah dengan kawasan permukiman warga.

Baca Juga: Camat Cilandak Sebut Kondisi Tembok yang Roboh di MTsN 19 Sudah Lapuk

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat