kievskiy.org

Kapolri Akui Dapat Informasi soal Keterlibatan Irjen Teddy Minahasa Menjual Barang Bukti Narkoba

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat konferensi pers pada 14 Oktober 2022.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat konferensi pers pada 14 Oktober 2022. /Pikiran-rakyat.com/Muhammad Rizky Billar

PIKIRAN RAKYAT - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyatakan penangkapan Kapolda Jawa Timur Irjen Teddy Minahasa berkaitan dengan narkoba.

Listyo pun mengakui pihaknya menerima informasi mengenai keterlibatan Irjen Teddy Minahasa menyoal jual barang bukti narkoba.

"Saya kira dugaan keterlibatan menjual (barang bukti narkoba) kita sudah dapatkan," kata Listyo di Mabes Polri, Jumat, 14 Oktober 2022.

Namun Listyo tak merinci mengenai hal tersebut. Menurutnya itu akan dijelaskan oleh Kapolda Metro Jaya, Irjen Fadil Imran.

Baca Juga: Viral Video Rizky Billar Rangkul Lesti Kejora Sambil Tersenyum, Netizen: Udah Hilang Traumanya, Ya

"Nanti teknis Kapolda (Metro Jaya)," ucapnya.

Menurut Sigit, pihaknya akan melakukan evaluasi terkait teknis penanganan barang bukti narkoba kedepan.

"Saya kira itu bagian dari hal yang akan kita turunkan tim untuk cek proses penanganan pengungkapan di Bukit Tinggi kemarin. Ini juga bagian SOP kita perbaiki kedepan," tuturnya.

Kabar penangkapan Teddy Minahasa diungkap oleh Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat