kievskiy.org

Bukan Ganjar, Jokowi Tegaskan Kode ‘Rambut Putih’ dan ‘Kerutan’ untuk Prabowo: Sudah Saya Cek

Presiden Jokowi dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Presiden Jokowi dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. /Antara/M. Risyal Hidayat

PIKIRAN RAKYAT – Menyusul gegernya pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal calon pemimpin ideal yang berambut putih dan banyak kerutan di wajah, klarifikasi telah diumumkan.

Kepada media, Jokowi menjelaskan semua kriteria yang dia sebutkan tempo hari itu ada dalam diri Menteri Pertahanan RI (Menhan), Prabowo Subianto.

“Tadi sudah saya cek ke Pak Prabowo, apakah beliau memiliki kerutan di wajahnya, ternyata punya. Kerutan wajahnya ada. Kemudian saya cek rambutnya ada putihnya itu. Sebagian sudah ada putihnya,” kata dia.

“Artinya, seperti yang saya sampaikan, (Pak Prabowo pemimpin yang mikirin rakyat. Banyak kerutan di wajahnya, karena mikirin rakyat),” ucapnya lagi, dikutip dari Biro Pers Media dan Informasi Sekretariat Presiden, Selasa, 29 November 2022.

 Baca Juga: Pasien Korban Gempa Cianjur yang Dirawat di RSUD Cibabat Mulai Pulang

Tepat di belakang Jokowi, sosok Prabowo tampak menggelengkan kepala sambil tertawa kecil menanggapi pernyataan tersebut.

Nada bicara Jokowi serta nuansa yang menyelimutinya ketika berkata demikian terpantau seperti sedang guyon. Belum pasti apakah ada kecenderungan politik atau tidak di dalam kalimatnya.

Adapun, isyarat pemimpin berambut putih dan kerutan di wajah itu, Jokowi sampaikan ketika menghadiri acara relawan Gerakan Nusantara Bersatu di Gelora Bung Karno (GBK), 26 November 2022.

Jokowi menekankan bahwa masyarakat sudah bisa melihat kriteria pemimpin yang pro rakyat dari tampilan luarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat