kievskiy.org

Sosok Korban Tewas saat Tarik Tambang IKA Unhas: Ketua RT, Kader PKK

Ilustrasi jenazah.
Ilustrasi jenazah. /Pixabay/soumen82hazra

PIKIRAN RAKYAT - Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto melayat ke rumah korban meninggal dunia saat lomba tarik tambang yang digelar IKA Unhas Sulsel.

Korban tewas akibat terjatuh dan terbentur aspal saat mengikuti lomba pemecahan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) dengan jumlah peserta 5.000 orang.

Lomba Tarik Tambang Pemecahan Rekor MURI itu digelar oleh Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA Unhas) Sulsel.

Masita B, warga di Jalan Kelapa Tiga, Kelurahan Ballaparang, Kecamatan Rappocini, Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), itu mengikuti lomba tarik tambang di Jalan Jenderal Sudirman Makassar, Minggu, 18 Desember 2022 pagi.

Nahas, kecelakaan yang tidak diinginkan terjadi hingga mengakibatkan nyawanya tak tertolong lagi.

"Saya menyampaikan rasa duka yang mendalam baik secara pribadi maupun sebagai wali kota dan Ketua IKA Unhas Sulsel," ujar Danny Pomanto, Minggu, 18 Desember 2022.

Baca Juga: Dinding dan Plafon Musala Bandara Kertajati Majalengka Ambruk

Korban Masita yang juga Ketua RT001/RW007 Kelurahan Ballaparang itu adalah satu dari 5.000 peserta dalam kegiatan pemecahan rekor tersebut.

Danny Pomanto yang juga Ketua IKA Unhas Sulsel mengaku jika korban sebagai sosok pekerja keras.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat