kievskiy.org

Petasan Meledak di Tangan Wakil Bupati Kaur, Update Replantasi Jari Dibeberkan Pihak RS

Petasan meledak di genggaman tangan Wabup Kaur, Bengkulu, Herlian Muchrim, saat malam perayaan tahun baru.
Petasan meledak di genggaman tangan Wabup Kaur, Bengkulu, Herlian Muchrim, saat malam perayaan tahun baru. /Tangkap Layar Instagram @mimi.julid Tangkap Layar Instagram @mimi.julid

PIKIRAN RAKYAT - Malam pergantian tahun menjadi mimpi buruk bagi Wakil Bupati Kaur, Bengkulu, Herlian Muchrim, petasan yang dipegangnya mendadak meledak hingga sebabkan luka cukup parah.

Insiden nahas yang menimpa Herlian terjadi ketika dirinya bersama rombongan yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) diberi kesempatan untuk menyulut petasan di depan Gedung Kuliner.

Meski keceriaan sempat mewarnai pesta kembang api pada malam tahun baru 2023 kemarin, suasana mendadak berubah ketika petasan yang dipegang Wakil Bupati Kaur meledak dengan arah luncuran api ke bawah.

Tak ayal ledakan melukai jari jemari Herlian hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Baca Juga: Jokowi Teken Perppu Cipta Kerja, Demokrat: Pembangkangan terhadap Konstitusi

Herlian kabarnya harus menjalani operasi tulang tangan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSDM) M. Yunus.

Hal ini dikonfirmasi Direktur RSUD Kabupaten Kaur Leppi Agung Wahyudi lantaran hanya ada dokter bedah umum di rumah sakitnya.

Secara terpisah, Direktur Utama RSUD M. Yunus Bengkulu Anjari Wahyu Wardani, Herlian telah selesai menjalani replantasi jari tangah pada Minggu, 1 Januari 2023.

Ada pun operasinya dikabarkan berjalan lancar dan kondisi sang Wakil Bupati Kaur telah membaik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat