kievskiy.org

Usai Reshuffle, Prabowo Pamer Foto Bareng Erick Thohir dan Jokowi di Istana

Presiden Jokowi dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Presiden Jokowi dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. /Antara/Lukas Antara/Lukas

PIKIRAN RAKYAT - Prabowo Subianto duduk satu meja bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Erick Thohir di Istana Bogor. Pertemuan tersebut diunggah Prabowo di akun Instagram miliknya, Selasa, 18 Juli 2023.

Prabowo menyematkan caption pada unggahan tersebut, menjelaskan bahwa dia dan Erick Thohir hadir di Istana Bogor untuk menerima arahan dari Jokowi terkait Industri Pertahanan Nasional.

"Saya dan Pak @erickthohir menerima arahan dari Presiden @jokowi. Industri Pertahanan Nasional Indonesia harus kuat dan semakin maju," tulis Prabowo.

Dalam foto yang diunggah, tampak Prabowo, Jokowi, dan Erick Thohir sedang membahas sesuatu sambil menikmati hidangan makanan dan kelapa yang disajikan di atas meja bundar.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Prabowo Subianto (@prabowo)

 

Reshuffle kabinet

Presiden Jokowi melantik sejumlah menteri dan wakil menteri di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Senin, 17 Juli 2023. Salah satu yang dilantik adalah Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi.

Budi Arie dipromosikan setelah Jhonny G Plate, Menkominfo terdahulu yang juga politisi Partai NasDem, terjerat kasus korupsi pengadaan menara pemancar 4G BAKTI Kominfo. Budi merupakan Ketua Umum ProJo (Pro Jokowi).

Jokowi juga melantik lima Wakil Menteri, mereka adalah Wamenkominfo Nezar Patria, Wamendes Paiman Raharjo, Wamenlu Pahala Mansury, Wamen BUMN Rosan Roeslani, dan Wamenag Saiful Rahmat Dasuki.

PDI P hormati keputusan Jokowi

Sekjen PDI P Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa partainya menghormati keputusan pengangkatan Ketum ProJo Budi Arie Setiadi menjadi Menkominfo. Hasto mengatakan, Jokowi diberikan hak perogratif menentukan menteri.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat