kievskiy.org

Pernah Ada Duet Mega-Pro, Fahri Hamzah Sayangkan Posisi Politik Megawati dan Prabowo Berseberangan 

Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah.
Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah. /Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin

PIKIRAN RAKYAT - Peta politik telah terbentuk tiga poros koalisi menjelang penyelenggaraan Pilpres 2024. Pertama, koalisi pengusung bakal calon presiden Ganjar Pranowo, kedua poros pendukung Prabowo Subianto, dan kubu koalisi Anies Baswedan. 

Melihat konstelasi politik tersebut, Wakil Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Fahri Hamzah, menyayangkan posisi politik Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri yang berseberangan dengan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto. 

Padahal, kata Fahri, Megawati dan Prabowo pernah berduet pada Pilpres 2009. Kedua tokoh tersebut menjadi kontestan dengan mengusung slogan politik Mega-Pro. 

Pernyataan itu disampaikan Fahri saat menjadi pananggap dalam peluncuran buku berjudul "Prabowo Subianto Pemersatu Bangsa" di Rumah Besar Relawan Prabowo 08 di Kawasan Slipi, Jakarta Barat, Senin, 11 September 2023. 

Baca Juga: Bupati Pangandaran Lantik 119 Pejabat dan Guru

"Dengan Ibu Mega kurang dekat apalagi jadi wakilnya Bu Mega, Megapro. Meski saya sekarang agak menyayangkan mengapa Ibu Mega tidak bersama Pak Prabowo? yang menurut saya seharusnya itu diteruskan sebagai satu momen persatuan nasional," ucap Fahri. 

Lebih lanjut Fahri menilai Prabowo merupakan sosok yang dekat dengan semua presiden Indonesia. Pertama, mantan Danjen Kopassus tersebut adalah pengagum Presiden Soekarno. 

“Pak Prabowo itu pengagum Bung Karno luar biasa selain karena pak Mitro adalah menterinya Bung Karno dan hidup pada masa-masa itu di mana ide sosialisme begitu kuat maka sampai sekarang beliau pengagum Bung Karno,” tutur Fahri.

Baca Juga: Mahfud MD Sering Bertemu Megawati, Bahas Ideologi dan Situasi Politik

Kedua, lanjut Fahri, Prabowo adalah figur yang memiliki kedekatan dengan Presiden Soeharto. Apalagi, dia juga menantu Presiden Kedua RI tersebut. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat