kievskiy.org

Prabowo Sebut Pupuk Langka di Jawa Tengah, Ganjar Pranowo: Beliau Pikniknya Kurang Jauh

Pasangan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
Pasangan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. /Antara/Galih Pradipta

PIKIRAN RAKYAT – Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo menilai pernyataan Prabowo Subianto yang menyebut kelangkaan pupuk bersubsidi di Jawa Tengah kurang tepat. Dia menyebut capres nomor urut 2 itu kurang bepergian jauh atau tak cukup mengeksplorasi banyak tempat di Indonesia.

Hal itu diucapkan Ganjar dalam acara Rakorpimnas Ikatan Nasional Konsultan Indonesia (Inkindo) di Jakarta, Kamis, 14 Desember 2023. Menurut dia, kelangkaan pupuk tak hanya terjadi di Jawa Tengah, tempat Ganjar menjabat sebagai gubernur selama dua periode.

"(Soal) Pupuk. Saya sampai ditanya sama Pak Prabowo di debat kemarin. Sayangnya, beliau pikniknya saja kurang jauh," kata Ganjar Pranowo.

Dia berkeyakinan bahwa kelangkaan pupuk tak hanya terjadi di Jawa Tengah. Hal itu dibuktikan dengan pengakuannya sudah berkeliling Indonesia untuk mendengarkan aspirasi dari rakyat di akar rumput.

Baca Juga: Fahri Hamzah Klaim Menteri Pendukung AMIN Akan Mundur dari Kabinet Jokowi, NasDem Buka Suara

Ganjar mengaku terbiasa mendengarkan aspirasi dan keluhan masyarakat di akar rumput. Hal itu dilakukan karena dirinya juga mengaku berasal dari kalangan bawah.

"Dikiranya itu (kelangkaan pupuk) terjadi di kampung saya saja (di Jawa Tengah). Tidak. Untungnya saya berkeliling ke seluruh Indonesia. Untungnya saya berkeliling dan mendengarkan langsung dari pelaku (petani) yang ada di paling bawah," ucapnya, dikutip dari Antara.

Prabowo pertanyakan kelangkaan pupuk di Jateng

Adapun soal kelangkaan pupuk di Jawa Tengah itu dilontarkan dalam sesi tanya jawab debat pertama capres Pemilu 2024 di Kantor KPU, Jakarta pada Selasa, 12 Desember 2023. Prabowo bertanya kepada Ganjar soal keluhan para petani di Jateng yang kesulitan mendapatkan pupuk bersubsidi,

Menurut Menteri Pertahanan itu, para petani meminta agar pengadaan pupuk dapat disederhanakan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat