kievskiy.org

Siti Atikoh Apresiasi Senam 'Ganjar' yang Dibentuk Warga Semarang: Antusias terhadap Ganjar-Mahfud

Siti Atikoh Supriyanti, bersama Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto melakukan senam bersama ratusan ibu di Kota Semarang, Jawa Tengah.
Siti Atikoh Supriyanti, bersama Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto melakukan senam bersama ratusan ibu di Kota Semarang, Jawa Tengah. /Pikiran Rakyat/Oktaviani

PIKIRAN RAKYAT - Setelah meramaikan ajang lomba lari tahunan internasional Semarang 10K, istri capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti, bersama Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto melakukan senam bersama ratusan ibu di Kota Semarang, Jawa Tengah.

Mereka mengikuti senam 'Ganjar' dan Senam Indonesia Cinta Tanah Air (Sicita) dengan atribut atau pakaian olahraga dominan berwarna merah.

Atikoh mengapresiasi kreativitas dan inovasi yang dibentuk oleh para pendukung Ganjar. Dia menyebut setiap komunitas memiliki kreasi masing-masing.

"Jadi ini menunjukkan bahwa para seniman sangat support dan antusias terhadap Ganjar-Mahfud untuk Pemilu 2024. Terima kasih semuanya," ujar Atikoh di halaman kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah (Jateng), Minggu, 17 Desember 2023.

Baca Juga: Ikut Lomba Lari Semarang 10K, Hasto Kristiyanto Ngaku Terinspirasi Atikoh Ganjar

Atikoh mengatakan sehat jasmani dan rohani perlu dalam segala hal, tidak hanya soal berpolitik. Menurutnya, kesejahteraan tak hanya fisik, tetapi juga rohani dan rasa aman.

"Oh dalam semuanya ya, dalam segala hal. Kita harus sehat jasmani dan rohani, karena itu sangat penting bagi kita karena kan kalau berbicara kesejahteraan bukan hanya masalah fisik saja. Tetapi rohani dan rasa aman, tiga hal itu," ucapnya menjelaskan.

Dalam kesempatan itu, Atikoh pun sempat memberikan pesan kepada anak muda untuk giat berolahraga.

"Buat adek-adek yang muda-muda ayo jangan mager olahraga. Apa pun olahraganya biar tubuh kita fit," ucapnya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat