kievskiy.org

Binus Benarkan Anak Vincent Rompies Terlibat Kasus Perundungan

Ilustrasi perundungan.
Ilustrasi perundungan. /Pixabay/Tumisu

PIKIRAN RAKYAT - Binus School Serpong, Tangerang Selatan, membenarkan anak Vincent Rompies terlibat kasus dugaan perundungan atau bullying. Akan tetapi, pihak Binus belum membeberkan kronologi perundungan tersebut. 

“Iyah (anak Vincent Rompies terlibat dugaan perundungan)” kata Corporate Publik Relation (PR) Binus, Haris Suhendra kepada wartawan, Senin, 19 Februari 2024. 

Haris memastikan pihak sekolah akan memanggil orangtua siswa yang diduga terlibat perundungan, termasuk memanggil Vincent Rompies. 

“Proses pemanggilan,” ucap Haris.

Baca Juga: Mendagri Tito: Indonesia Gelar Pemilu Satu Hari Terbesar di Dunia, Tidak Mungkin Sempurna

Sebelumnya, Haris mengaku pihak sekolah sudah memanggil siswa yang terlibat dugaan perundangan. Dia menyebut kasus perundungan tersebut menjadi prioritas penanganan. 

“Sejauh ini dalam penanganan sekolah dan menjadi prioritas untuk ditindaklanjuti. Sejauh ini kita sudah memanggil yang terlibat dan masih dalam proses,” kata Haris kepada wartawan, Senin, 19 Februari 2024. 

Haris memastikan pihaknya akan menerapkan peraturan yang berlaku di sekolah terhadap pelaku perundungan. Akan tetapi, dia tidak menjelaskan secara spesifik soal sanksi yang akan diterima para pelaku jika terbukti melakukan perundungan. 

Baca Juga: Instagram Vincent Rompies Digeruduk Publik, Diminta Klarifikasi Usai sang Anak Jadi Terduga Pelaku Bully

“Mengikuti aturan sekolah yang sudah ada,” ujar Haris.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat