kievskiy.org

Serahkan Surat Kepercayaan kepada Jokowi, Ini Profil Sung Kim Duta Besar AS yang Baru

Dubes Baru AS Sung Kim serahkan surat kepercayaan kepada Presiden Joko Widodo.
Dubes Baru AS Sung Kim serahkan surat kepercayaan kepada Presiden Joko Widodo. /Dok. Biro Pers Sekretariat Presiden

PIKIRAN RAKYAT - Duta Besar baru Amerika Serikat untuk Republik Indonesia, Sung Kim, hari ini menyerahkan surat kepercayaan kepada Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta.

"Amerika Serikat dan Indonesia memiliki hubungan yang kuat, dan saya menantikan masa depan dengan lebih banyak lagi kemajuan. Saya berharap untuk dapat bekerja demi kebaikan masyarakat Indonesia dan Amerika, dan mengenal negara yang indah ini," ujar Dubes Kim.

 Baca Juga: Program IRN Berikan Dana Riset Penelitian Pangan Mahasiswa S1 di 31 PTN dan PTS

Mengutip siaran pers Kedubes AS yang diterima Pikiran Rakyat, Rabu, 21 Oktober 2020, Dubes Kim tiba di Jakarta pada 4 Oktober 2020 dan merampungkan karantina selama 14 hari.

Duta Besar Sung Kim dinominasikan sebagai Duta Besar Amerika Serikat untuk Republik Indonesia pada 16 Oktober 2019 dan dikonfirmasi oleh semua anggota Senat pada 6 Agustus 2020.

Dubes Sung Kim sebelumnya menjabat sebagai Dubes AS untuk Republik Filipina dari November 2016 hingga Oktober 2020. 

 Baca Juga: Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor KH Abdullah Syukri Zarkasyi Meninggal Dunia

Pernah menjabat sebagai Dubes AS untuk Republik Korea tahun 2011 hingga 2014. Di antara waktu menduduki kedua posisi dubes tersebut, Dubes Kim menjabat sebagai Perwakilan Khusus untuk Kebijakan Korea Utara di Washington, D.C.

Sebelumnya lagi, Dubes Kim memegang posisi sebagai Utusan Khusus Perundingan Enam Negara, dengan tingkatan setara duta besar.  

Pernah berdinas di Tokyo, Kuala Lumpur, dan Hong Kong. Sebelum bergabung dengan Dinas Luar Negeri, Dubes Kim bekerja sebagai seorang jaksa di Los Angeles, California.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat