kievskiy.org

Polandia Paksa Jerman Bermain Imbang Tanpa Gol

PARIS, (PR).- Jerman dan Polandia harus puas berbagi satu angka saat bertemu dalam laga kedua Grup C Euro 2016 di Stade de France, Jumat 17 Juni 2016. Meski memegang kendali permainan, Jerman kesulitan untuk membongkar pertahanan rapat Polandia yang mengandalkan serangan balik dengan Robert Lewandowski sebagai ujung tombak. Dua peluang diciptakan Jerman pada awal laga. Sundulan Mario Gotze memanfaatkan umpan Julian Draxler melebar, sedangkan tembakan jarak jauh Jonas Hector belum mengarah ke gawang Polandia. Toni Kroos mendapat ruang tembak di luar kotak penalti Polandia pada menit ke-16. Akan tetapi, upayanya belum membuahkan hasil bagi Jerman. Jelang turun minum, Sami Khedira melepaskan tembakan voli yang juga melenceng dari gawang Polandia. Babak pertama ditutup dengan skor imbang tanpa gol. Selepas kick-off babak kedua, menurut laporan Goal, Polandia langsung menekan ke daerah pertahanan Jerman. Sayang, umpan silang Kamil Grosicki gagal dituntaskan dengan sempurna lewat sundulan Arkadiusz Milik. Jerman balik mengancam Polandia. Usai menerima operan Toni Kroos, Gotze melepaskan tembakan yang mengarah tepat ke penjaga gawang Lukasz Fabiansky. Milik melepaskan tembakan dari luar kotak penalti Jerman pada menit ke-59. Akan tetapi, peluang penyerang Ajax Amsterdam itu belum mampu memecah kebuntuan Polandia. Grosicki melepaskan umpan matang setelah berkolaborasi dengan Lewandowski, tetapi Milik gagal menyambar bola dengan sempurna pada menit ke-69. Jerman balik menyerang dan mengkreasikan peluang lewat Mesut Ozil, tetapi sepakannya mampu diamankan Fabiansky. Tidak lama kemudian, dua peluang Jerman berhasil dikandaskan oleh Fabiansky, masing-masing datang dari tembakan Andre Schurrle dan Kroos. Hingga akhir laga, Jerman gagal menyarangkan gol ke gawang Polandia. Begitu pula dengan para Polandia yang tidak mampu menembus duet Jerome Boateng dan Mats Hummels di lini belakang Jerman. Skor kacamata akhirnya mewarnai akhir pertarungan Jerman dan Polandia. Jerman dan Polandia kokoh di dua posisi teratas Grup C dengan empat poin.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat