kievskiy.org

Terbatas, Tiket Upacara Pembukaan PON tak Akan Dijual

BANDUNG, (PR).- Tiket pembukaan maupun penutupan PON XIX/2016 tidak akan dijual karena jumlahnya terbatas, meski banyak permintaan dari masyarakat. PB PON mendahulukan undangan bagi VVIP, VIP dan masyarakat di sekitar GBLA, selain tentunya dari cabang olah raga dan kontingen. "‎Kami mendahulukan undangan VVIP,VIP, undangan biasa, masyarakat sekitar GBLA karena mereka paling dekat. Mereka sudah melakukan pengorbanan dan menjadi macet. Lainnya seputar Bandung Raya yang terkait dengan cabor. Jadi berbagai cabor ngambil sekian, kontingen-kontingen, dan peserta upacara,"kata Ketua PB PON Ahmad Heryawan, di Gedung Negara Pakuan, kemarin. Menurut dia, tiket tersebut sudah dicetak dan sudah disebar. Pihaknya berharap pelaksanaan upacara pembukaan berjalan lancar. Ade Sukalsah, Kordinator Pelayanan Media PON mengatakan, untuk distribusi tiket dikendalikan sekretaris umum, ketua harian, dan kopartemen III. Pihaknya mencetak 16.000 tiket masuk untuk upacara pembukaan sesuai dengan jumlah penonton yang akan diasuransikan. "Jumlah 16.000 itu di luar tamu VIP dan VVIP. Adapun untuk masyarakat sekitar Gedebage disediakan 200 tiket yang dikordinir Kecamatan Cimencrang," kata dia. Ade menambahkan, untuk antisipasi parkir maka penonton yang memungkinkan bisa menyaksikan pembukaan yaitu penonton yang bisa dimobilisasi seperti PNS, polisi, dan kontingen atlet.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat