kievskiy.org

Jepang Dominasi Emas Triathlon Asian Games 2018

PALEMBANG, (PR).- Dominasi Jepang di cabang olahraga triathlon Asian Games 2018 terus berlanjut. Ditandai dengan kemenangan Jumpei Furuya di nomor triathlon elit putra di Jakabaring Sport City, Palembang, Sabtu, 1 September 2018.

Furuya mencatatkan waktu 1 jam 49 menit 43 detik untuk berada di peringkat pertama. Medali perak diraih oleh Ayan Beisenbayev dari Kazakhstan dengan selisih waktu 0,55 detik lebih lama, sedangkan perunggu diraih oleh Mingxu Li dari China dengan selisih 1,06 menit.

Sementara itu, atlet Indonesia Muhammad Ahlul Firman berada di peringkat 13 dengan catatan waktu 1 jam 56,02 menit atau 6,19 menit lebih lama dari peraih emas.

Seperti dilansir Kantor Berita Antara, peraih emas, Jumpei Furuya mengatakan sangat bahagia menang di Asian Games 2018. Kemenangan atlet 27 tahun ini sebenarnya sudah diprediksi banyak orang karena ia punya pengalaman bertanding di lintasan triathlon Jakabaring.

Pada tahun 2017, Furuya meraih medali emas Kejuaraan Triathlon Asia yang digelar di Palembang.

"Saya sangat senang bisa meraih medali emas. Karena (AG 2018) ini kejuaraan yang penting buat saya. Karena itu saya sangat mengapresiasi pelatih, staf dan semua yang selalu mendukung saya," katanya, seperti dilansir Kantor Berita Antara.

Pada partai final tersebut, setiap atlet mengawali pertandingan dengan berenang di danau buatan di depan arena menembak sebanyak dua putaran (lap). Masing-masing putaran berjarak 750 meter, sehingga total setiap atlet harus berenang sejauh 1,5 kilometer.

Kemudian mereka melakukan transisi ke sepeda sejauh 40km, yang terdiri dari enam lap dengan masing-masing berjarak 6,7km. Titik start dan finis bersepeda ada di depan arena menembak.

Selanjutnya, atlet melanjutkan pertandingan dengan berlari sejauh 10km yang dibagi dalam empat lap. Rute lari tetap berada di dalam kompleks Jakabaring Sport City.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat