kievskiy.org

Hasil Babak 16 Besar Korea Open 2022: Bagas-Fikri Menang dalam Duel Merah Putih

Ilustrasi. Hasil babak 16 besar Korea Open 2022.
Ilustrasi. Hasil babak 16 besar Korea Open 2022. /Pexels/SHVETS production

PIKIRAN RAKYAT - Babak 16 besar Korea Open 2022 bergulir pada hari ini, Kamis 7 April 2022 mulai pukul 8.00 WIB. Indonesia menempatkan delapan wakilnya dalam turnamen tersebut.

Sejumlah wakil Indonesia berlaga dalam kompetisi tersebut, berjuang untuk meraih kemenangan dalam salah satu ajang bergengsi tersebut.

Pertandingan pertama mempertemukan pasangan ganda campuran Indonesia Adnan Maulana-Mycelle C. Bandaso dengan pasangan asal Korea Selatan Tae Yang Shin-Chang Ye Na.

Adnan dan Mycelle bermain rubber setelah sebelumnya kalah pada game pertama dengan skor 12-21. Namun keduanya mampu membalas pada game kedua dan ketiga dengan skor 21-10 dan 21-9.

Baca Juga: Sumpah Pasukan Georgia, Tentara Rusia Tidak Akan Berumur Panjang Setelah Ditangkap

Selanjutnya, dari sektor tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito bermain mudah dengan melawan tunggal putra asal India Lakshya Sen yang merupakan unggulan keenam. Shesar menang dengan skor 22-20 dan 21-9.

Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari melawan pasangan asal tuan rumah Dong Ju Ki-Kim Hyerin. Rinov dan Pitha juga sama-sama bermain rubber game dengan skor 21-14, 19-21, dan 26-24.

Pasangan senior yang dijuluki The Daddies Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan bertanding melawan pasangan India M. R. Arjun-Dhruv Kapila. Namun pasangan India tersebut tidak dapat melanjutkan pertandingan saat skor masih 8-5, sehingga The Daddies langsung lolos ke babak selanjutnya. 

Duel Merah Putih harus terjadi antara juara All England 2022 Muhammad Shohibul Fikri-Bagas Maulana melawan Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yakob Rambitan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat