kievskiy.org

Rekap Hasil Perempat Final Malaysia Open 2022: 3 Wakil Indonesia Sukses Kantongi Tiket Semifinal

Pasangan Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti tundukkan wakil China.
Pasangan Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti tundukkan wakil China. /Dok. PBSI

PIKIRAN RAKYAT - Tur dunia bulu tangkis Malaysia Open 2022 hari ini sudah memasuki babak perempat final.

Dari tujuh wakil Indonesia yang bertanding di perempat final, kini hanya menyisakan tiga atlet masing-masing dari sektor tunggal putra, ganda putra, dan ganda putri yang besok bakal tampil di semifinal.

Di sektor ganda putri, Indonesia mengirimkan dua wakilnya pada babak perempat final yaitu Febby Valencia Dwijayanti Gani-Ribka Sugiarto serta Apriani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Keduanya mendapat hasil berbeda pada pertandingan malam ini. Pasangan muda Febby Valencia Dwijayanti Gani-Ribka Sugiarto kalah saat menghadapi wakil China Zhang Shu Xian-Zheng Yu 21-13, 21-14.

Baca Juga: Jerit Sopir Angkot di Kota Bandung Beli Pertalite Mesti Pakai MyPertamina: Ribet dan Tambah Pusing

Sementara Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti sukses menundukkan ganda putri nomor satu dunia Chen Qing Chen-Jia Yi Fan dengan 14-21, 21-13, 21-16.

Beralih ke sektor tunggal putra ketika dua wakil Indonesia tidak berhasil melaju ke semifinal setelah Anthony Sinisuka Ginting takluk dari Viktor Axelsen dengan rubber game 21-18, 17-21, 12-21.

Shesar Hiren Rhustavito yang berhadapan dengan Kento Momota terpaksa mengakhiri laga saat skor 6-13 akibat menderita cedera.

Vito bahkan harus menggunakan kursi roda untuk meninggalkan arena pertandingan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat