kievskiy.org

Empat Wakil Indonesia di Final Singapore Open 2022 Hari Ini 17 Juli 2022, Berikut Jadwalnya

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting memberikan salam ke penonton seusai mengalahkan tunggal putra Denmark Hans Kristian Solberg Vittinghus dalam babak 16 besar Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis 16 Juni 2022.
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting memberikan salam ke penonton seusai mengalahkan tunggal putra Denmark Hans Kristian Solberg Vittinghus dalam babak 16 besar Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis 16 Juni 2022. /Antara/Sigid Kurniawan

PIKIRAN RAKYAT - Empat wakil Indonesia akan bertarung di partai final Singapore Open 2022 yang akan berlangsung hari ini, Minggu, 17 Juli 2022.

Empat wakil Indonesia itu, yakni Anthony Sinisuka Ginting di sektor tunggal putra, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti di sektor ganda putri, dan 'perang saudara' di sektor ganda putra antara Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto dengan Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin.

Pada babak semifinal kemarin, sejarah tercipta di sektor ganda putra. Indonesia menempatkan keempat wakilnya langsung dan menciptakan all Indonesian semifinal.

Dari empat pasang ganda putra Indonesia itu, pasangan Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan dan Sabar Karyaman Gutama-Mohammad Reza Pahlevi Isfahani haru rela mengubur impiannya melaju ke final.

Baca Juga: Beredar Video Penemuan Ikan Raksasa Diduga di Garut, Ditemukan Warga Setelah Banjir Surut

Di partai final nanti, Anthony Sinisuka Ginting akan berhadapan dengan wakil Jepang Kodai Naraoka.

Lalu pasangan ganda putri Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti akan bertanding melawan Zhang Shu Xian-Zheng Yu asal China.

Kedua pasangan ini sebelumnya juga pernah bertemu di partai final di ajang Malaysia Open 2022 tiga pekan lalu.

Kala itu, Apri dan Fadia sukses mengalahkan Zhang Shu Xian-Zheng Yu dan menyabet gelar juara BWF Super 750.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat