kievskiy.org

Apriyani Rahayu-Fadia Silva Targetkan Peringkat 8 Besar BWF Super Series 2023

Sudah Diverifikasi Hari pertama Japan Open 2022 telah selesai. Ini aksi-aksi pejuang Merah-Putih yang tadi berlaga.
Sudah Diverifikasi Hari pertama Japan Open 2022 telah selesai. Ini aksi-aksi pejuang Merah-Putih yang tadi berlaga. /Instagram/@badminton.ina

PIKIRAN RAKYAT - Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti sebagai pasangan baru ganda putri Indonesia, telah menetapkan target peringkat delapan besar untuk menyambut laga-laga di tahun 2023.

Sejak debut di ajang Sea Games Vietnam pada Mei 2022 lalu, Apriyani-Fadia terus memperlihatkan posisi sebagai pasangan baru yang diperhitungkan.

Fadia yang melihat performa sepanjang 2022, akhirnya memasang target peringkat delapan besar akan diraih bersama Apriyani untuk tahun depan.

Baca Juga: Sambut Natal, Hyun Bin dan Son Ye Jin Pamer Foto Anak untuk Pertama Kalinya

"Dari hasil tahun ini tidak boleh merasa puas, tetap harus mau lebih lagi," ujar Fadia menekankan.

Apriyani-Fadia, menurut data BWF, menempati posisi peringkat ke-12 dunia pada pekan ke-50 tahun 2022.

Kemajuan peringkat Apriyani-Fadia, tak lain berasal dari penampilan mereka dalam berbagai turnamen BWF Super Series hingga berujung pada World Tour Finals 2022.

Baca Juga: Polresta Surakarta Klarifikasi Dugaan Penodongan Pistol oleh Anggota saat Insiden Kericuhan di Keraton Solo

Dijelaskan, Apriyani-Fadia hanya memainkan sembilan turnamen BWF Super Series sepanjang tahun ini.

Dengan sembilan turnamen itu, Apriyani-Fadia membuat pencapaian luar biasa, yakni peringkat yang melesat dari 210 menjadi 12.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat