kievskiy.org

Usai Jajal DFSK Gelora E, Menhub Budi Karya Sumadi: Cocok jadi Feeder Bus

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sempat menjajal mobil listrik DFSK Gelora E pada ajang IIMS Hybrid 2021
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sempat menjajal mobil listrik DFSK Gelora E pada ajang IIMS Hybrid 2021 /Dok Foto PT Sokonindo Automobile Dok Foto PT Sokonindo Automobile

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memberikan tanggapannya soal mobil listrik DFSK Gelora E.

Pendapat tersebut ia ungkapkan setelah menjajal mobil listrik tersebut pada Minggu, 18 April 2021 lalu.

Menurutnya mobil listrik DFSK Gelora E cocok untuk dijadikan armada niaga di Indonesia.

Baca Juga: Trennya Begeser, Penelitian Sebut Covid-19 Jenis Baru Sasar Usia Remaja

Terutama jika DFSK Gelora E ini dijadikan armada untuk angkutan transportasi tanah air.

"Kendaraan ini cocok untuk feeder bus, shuttle bus bandara, dan stasiun kereta api.

"Kendaraan ini juga cocok dipakai di kota-kota lain yang ada di Indonesia," kata Budi Karya Sumadi pada Rabu, 20 April 2021 dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Baca Juga: Viral Video Pelecehan saat Sedang Ibadah, Netizan: Mungkin Sakit Jiwa

Budi Karya melihat langsung mobil listrik DFSK Gelora E pada Area Parkir Stasiun Bekasi Timur dalam acara Sosialisasi Kendaraan Listrik Bersama Jajaran Manajemen DFSK.

Menhub juga berharap bahwa mobil DFSK Gelora E bisa segera diproduksi di Indonesia tak lagi diimport dari luar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat