kievskiy.org

Mengenal Asal Usul Mandalika, Ternyata Ada Kisah Tragis Putri Cantik Dibalik Nama Sirkuit untuk MotoGP

 Pembangunan Sirkuit Mandalika.
Pembangunan Sirkuit Mandalika. /Instagram @themandalikagp

PIKIRAN RAKYAT - Nama Sirkuit Mandalika pastinya tak asing bagi para penggemar balap tanah air di tahun 2021.

Pasalnya Sirkuit Internasional satu ini akan menjadi tuan rumah dari ajang balap MotoGP Indonesia 2022 20 Maret 2022 mendatang.

Tak hanya itu saja, Sirkuit Mandalika juga akan menjadi tuan rumah dari ajang balapan lain seperti World Superbike (WSBK) 2021 dan Asian Talent Cup (ATC) yang menjadi balap pembibitan para rider muda sebelum akhirnya masuk kelas MotoGP.

Tapi, tak banyak yang tahu apa asal dan usul dari penamaan Sirkuit Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat ini.

Baca Juga: Pameran Otomotif GIIAS 2021 Digelar 11-21 November, Tiket Dijual Online

Apa yang menjadi sejarah dan asal usul dari penamaan sirkuit internasional sepanjang 4,31 kilometer tersebut?

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari berbagai sumber pada Selasa, 12 Oktober 2021, nama Mandalika ternyata diambil dari cerita lokal yang ada di Lombok.

Cerita lokal tersebut merupakan kisah pengorbanan seorang putri cantik bernama Putri Mandalika. Pada jaman dulu kala, ada seorang raja yang memerintah sebuah wilayah yang tentram dan makmur. Raja itu kemudian dikaruniai seorang putri yang cantik bernama Mandalika.

Mandalika yang memiliki paras cantik dan tutur yang lembut sangat sempurna di kalangan rakyat dan kedua orang tuanya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat