kievskiy.org

Presiden Jokowi Batal Buka Pameran Otomotif GIIAS 2021, Diganti Menko Perekonomian Airlangga Hartarto

Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi)
Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) /Instagram.com/@jokowi

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Joko Widodo (Jokowi) batal meresmikan secara langsung pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 yang akan diselenggarakan hari ini, Kamis, 11 November 2021.

Awalnya, Jokowi diagendakan membuka pameran GIIAS 2021 secara langsung di ICE, BSD Tangerang Selatan. Namun tampaknya Jokowi hanya akan hadir secara virtual.

Sebagai gantinya, GIIAS 2021 akan dibuka secara langsung di lokasi oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, bersama Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita.

Informasi batalnya Jokowi buka pameran GIIAS 2021 juga dikatakan oleh salah satu exhibitor. Namun untuk kepastian hal ini, pihak penyelenggara belum memberikan jawaban saat Pikiran-Rakyat.com coba mengkonfirmasi.

Baca Juga: Dibuka Hari Ini, Simak Daftar Merek Kendaraan Bermotor dan Harga Tiket Masuk GIIAS 2021

GIIAS 2021 diikuti 22 merek kendaraan ikut serta. Terdiri dari brand mobil penumpang, komersial hingga sepeda motor.

Dalam keterangan pada Pikiran-Rakyat.com, panitia mengatakan GIIAS 2021 akan mengikuti arahan Pemerintah. Hal ini terkait penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) sesuai arahan pemerintah.

“Berbagai produk dan teknologi yang dipamerkan menjadi salah satu bukti pencapaian industri otomotif Indonesia yang patut dibanggakan, dan GIIAS akan menampilkannya secara langsung kepada publik Indonesia,” tambah Nangoi," ungkap Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia Yohannes Nangoi.

Merek kendaraan yang ikut serta dalam GIIAS 2021 seperti Audi, BMW, Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, VW, Wuling, serta dari kendaraan komersial, Isuzu, Hino, Mitsubishi Fuso, dan Scania.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat