kievskiy.org

Jadi Biang Kerok Batalnya Balap ATC, IMI Siap Bantu Kirim Marshal untuk Sirkuit Mandalika

Ajang balap internasional di Sirkuit Mandalika pada 14 November 2021 ditunda, Gubernur NTB sebut bukan hanya karena masalah marshal.
Ajang balap internasional di Sirkuit Mandalika pada 14 November 2021 ditunda, Gubernur NTB sebut bukan hanya karena masalah marshal. /Instagram/@zulkieflimansyah

PIKIRAN RAKYAT - Seri ke-3 Asia Talent Cup (ATC) yang diagendakan Minggu, 14 November 2021 di Pertamina Mandalika International Street Circuit harus ditunda.

Penundaan terjadi diduga karena adanya kurangnya pihak sirkuit dalam memenuhi aspek keselamatan untuk mendukung event tersebut.

Terkait hal ini Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo sebagau kepanjangan tangan dari regulator balap dunia di Indonesia mengatakan siap memenuhi aspek keselamatan yang dibutuhkan Sirkuit Mandalika.

Dikatakan pria yang kerap disapa Bamsoet, IMI akan menggandeng pengelola Sirkuit Sentul untuk menyiapkan marshal untuk memenuhi ketentuan regulator penyelenggaran balapan.

Disebutnya, FIM mengharuskan setidaknya terdapat delapan marshal di setiap pos sirkuit.

Baca Juga: Dinobatkan Suami Paling Romantis, Atta Halilintar Tutupi Kekurangan Aurel Hermansyah: Dia Perfect

"IMI dan Kedua pengelola sirkuit internasional (Sirkuit Sentul dan Sirkuit Mandalika)akan bergotong royong dalam berbagai hal teknis lainnya terkait pemenuhan prosedur keselamatan kejuaraan.

IMI menugaskan Wakil Ketua Umum Olahraga Sepeda Motor Sadikin Aksa dan Badan Pembina IMI Tinton Soeprapto yang juga pengelola Sirkuit Internasional Sentul untuk mengurus teknis implementasi di lapangan," kata Bamsoet dalam keterangannya, Selasa, 16 November 2021.

Bamsoet juga mengatakan IMI telah mendapat konfirmasi dari Dorna Sport dan Mandalika Grand Prix Association (MGPA), bahwa Pertamina Mandalika International Street Circuit tetap menjadi tuan rumah IATC 2021, yang penyelenggaraannya akan dilakukan pada 19 hingga 21 November 2021.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat