kievskiy.org

Imbas COVID-19, Penjualan Suzuki di Bandung alami Penurunan hingga 70%

Launching New Suzuki Carry
Launching New Suzuki Carry /PR Aldiro Syahrian

PIKIRAN RAKYAT - Pandemi COVID-19 yang masih tersebar di seluruh Indonesia memberikan dampak yang  besar bagi berbagai bidang.

Salah satunya bidang otomotif.

Industri ini jadi salah satu yang terkena dampak paling parah dari pandemi yang sudah mulai menyebar di Indonesia sejak awal Maret ini.

Dilaporkan beberapa pabrikan mobil mendapatkan angka penurunan penjualan yang sangat tajam.

Baca Juga: Modif Minimal Hasil Maksimal, Yamaha Xabre Diubah Seperti Ducati Hypermotard

Salah satunya adalah pabrikan mobil Suzuki yang ada di Bandung.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Cabang Suzuki Setiabudhi Bandung, Nigho Miroji Ariaputra.

"Awal maret itu kan kalau ga salah itu pertama kali diumumin pertama kali sama pemerintah corona itu udah masuk Indonesia.

"Nah itu udah mulai turun. Masuk ke minggu ke 3 dan 4 bulan Maret. itu udah turun banget penjualannya," tutur Nigho saat dihubungi Pikiran-Rakyat.com

Baca Juga: Meski Pabrik Tutup, Pabrikan Mobil Diminta Tetap Gaji dan Beri THR Karyawannya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat