kievskiy.org

Yamaha Vietnam Diperkirakan akan Luncurkan 3 Motor Baru, Salah Satunya MX King 155

YAMAHA exciter 155 yang juga dikenal dengan MX King 155 di Indonesia
YAMAHA exciter 155 yang juga dikenal dengan MX King 155 di Indonesia /Moto Saigon Moto Saigon

PIKIRAN RAKYAT - Yamaha Vietnam merencanakan untuk merilis 2 motor baru mereka pada tahun 2020.

Meskipun tidak dijelaskan kapan mereka akan meluncurkannya imbas pandemi COVID-19, namun diperkirakan ketiga motor yang akan di launching merupakan dua buah motor kopling, dan satu buah motor matic.

Kedua motor kopling yang dimaksud adalah Yamaha Exciter 2020, dan Yamaha MT 03 2020.

Baca Juga: Dibuat hanya 150 unit di Seluruh Dunia, Motor Balap Milik Petronas Dilelang untuk Umum

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Moto Saigon, MT-03 terbaru akan menggunakan basis mesin yang sama dengan motor Yamaha R3.

Yamaha MT-03 terbaru akan diperkuat dengan mesin DOHC berkapasitas 321 cc dengan 6 percepatan 4 katup berpendingin cairan.

Motor ini nantinya bisa menyemburkan tenaga hingga 42 hp di 10.750 rpm.

Sedangkan untuk Yamaha Exciter diperkirakan akan menggunakan mesin yang sama dengan basis motorsport Yamaha R15 V3.

Baca Juga: Gunakan Basis H2, Motor Kawasaki yang Bisa Berjalan di Bulan Lahir 2030

Jika memang benar hal tersebut terjadi, maka Exciter yang juga dikenal dengan Yamaha MX King 155 akan menggunakan mesin SOHC 155,1 cc 4 katup berpendingin cairan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat