kievskiy.org

Daihatsu Prediksi Penjualan Mobil Mei 2020 Tak Lebih Baik dari Bulan April

PERUBAHAN New Astra Daihatsu Sigra sudah melewati proses survei.*/ANWAR EFFENDI/PR
PERUBAHAN New Astra Daihatsu Sigra sudah melewati proses survei.*/ANWAR EFFENDI/PR /ANWAR EFFENDI/PR

PIKIRAN RAKYAT - Penjualan Daihatsu meraih hasil negatif pada April 2020. Hal ini imbas dari pandemi COVID-19 yang terjadi di tanah air.

Tercatat, penjualan retail Daihatsu pada April 2020 turun 59 persen dibanding bulan Maret dengan capaian 5.160 unit.

Secara total penjualan Daihatsu selama empat bulan pertama, Januari hingga April 2020 hanya mencapai 44.346 unit.

Baca JugaPangsa Pasar Daihatsu Meningkat di Tengah Turunnya Penjualan Mobil Nasional

Memasuki bulan Mei, Daihatsu menyatakan tidak akan terjadi perbaikan dalam hal penjualan. Bahkan berpotensi lebih anjlok dibanding April 2020.

Hal ini diungkapkan Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

"Saya rasa penjualan retail Daihatsu pada Mei 2020 akan turun lebih dari 40 persen dari bulan sebelumnya. Untuk wholesales mungkin bisa lebih parah lagi, 0 unit, karena selama Mei pabrik tidak beroperasi," papar Amelia saat diskusi secara virtual kemarin, Kamis (14/5).

Baca Juga : Toyota Turut Serta dalam Perangi COVID-19 di Indonesia

Imbas dari penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang berlaku dibeberapa dearah di Indonesia jadi salah satu penyebab penurunan penjualan Daihatsu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat