kievskiy.org

Intip Spesifikasi Mobil Listrik Baru Hyundai, Penggerak Roda Adopsi AWD, Harga Rp600 Jutaan?

Hyundai Ioniq 5
Hyundai Ioniq 5 /Pikiran Rakyat/ Aldiro Syahrian Lubis

PIKIRAN RAKYAT - PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) nampaknya akan meluncurkan sebuah mobil listrik baru pada tahun 2022 ini.

Belum diketahui secara pasti mobil apa yang akan diluncurkan, tetapi ada dugaan mobil listrik tersebut merupakan mobil Hyundai Ioniq 5.

Meskipun belum ada tanggal peluncurannya, mobil ini sudah dipastikan akan dirakit di Pabrik Hyundai Karawang Jawa Barat untuk kemudian dijual di Indonesia.

Yang cukup menarik adalah jika melihat spesifikasi dan bocoran harga dari mobil listrik ini.

Baca Juga: JADWAL MotoGP Hari Ini Minggu 6 Maret 2022, Tayang Pukul 22.00 WIB Lengkap dengan Link Streaming

Seperti diberitakan Pikiran-Rakyat.com sebelumnya, penampakan mobil Hyundai Ioniq 5 sudah beberapa kali muncul di media sosial.

Mobil ini memiliki garis-garis bodi yang tajam dengan kesan yang sedikit mengotak.

Lampu depan mobil berbentuk kotak tipis dengan grill yang menyatu dengan lampu utama berteknologi LED.

Tak berbentuk sedan, pilar C dari Hyundai Ioniq ini melandai ke bagian bawah sehingga lebih mirip seperti hatchback.

Baca Juga: Tukul Arwana Mendadak Ingin 'Pergi Jauh', Kondisi Terakhirnya Diungkap Manajer

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat