kievskiy.org

Valentino Rossi Dekati Petronas Yamaha SRT, Manajer Tim : Sejauh ini Pembicaraan Masih Positif

VALENTINO Rossi dikabarkan akan tandatangani kontrak balap musim 2021 bersama tim MotoGP Petronas Yamaha SRT
VALENTINO Rossi dikabarkan akan tandatangani kontrak balap musim 2021 bersama tim MotoGP Petronas Yamaha SRT /AFP/Mohd Rasfan

PIKIRAN RAKYAT - Pebalap MotoGP Valentino Rossi dikabarkan sedang gencar mendekati tim Petronas Yamaha SRT untuk kontrak balap musim 2021.

Ini dikarenakan peran pebalap berusia 41 tahun itu di tim pabrikan Yamaha sudah digantikan oleh Fabio Quartararo.

Tim Pabrikan Yamaha juga sudah mendesak Valentino Rossi untuk membuat keputusan terkait masa depannya di ajang MotoGP sebelum Juni 2020 berakhir.

Baca Juga: Simak Jawaban Honda soal Rumor Kepindahan Pol Espargaro dari Tim KTM MotoGP

Melihat hal ini, Razlan Razali selaku manajer tim Petronas Yamaha SRT pun sudah mengakui terkait pembicaraan antara keduanya.

Meskipun situasi Rossi dinilai sulit, namun Razlan menjelaskan bahwa pembicaraan yang berlangsung antara keduanya masih bernuansa positif.

"Jika kedua belah pihak sudah mencapai persetujuan, maka semuanya akan positif dan kita bisa berlanjut ke tahap selanjutnya.

"Namun, ini masih belum di finalisasi. Kita berharap hal ini bisa segera diselesaikan sebelum permulaan awal bulan depan," tutur Razlan Razali dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Visor Down.

Baca Juga: Pebalap Muda ini Naik Kasta ke MotoGP, Gantikan Posisi Jack Miller di Ducati Pramac

Karena COVID-19, pembicaraan keduanya akan diberlangsungkan secara online.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat