kievskiy.org

Lewis Hamilton Tak Mau Terus Bicarakan Larangan Pakai Perhiasan di F1

Lewis Hamilton di Kualifikasi F1 GP Spanyol.
Lewis Hamilton di Kualifikasi F1 GP Spanyol. /Reuters/Nacho Doce

PIKIRAN RAKYAT - Juara dunia F1 sebanyak 7 kali, Lewis Hamilton, tak ingin buang-buang energi dengan terus-menerus mempersoalkan larangan pemakaian perhiasan di F1.

Lewis Hamilton sempat memprotes aturan yang melarang pembalap F1 menggunakan perhiasan di mobil.

Lewis Hamilton juga meminta pengecualian pada beberapa perhiasan yang dipakainya. Pasalnya, anting yang dipakainya hanya bisa dicopot melalui operasi bedah.

Baca Juga: Bahaya Mengintai di Sungai Aare Tempat Anak Ridwan Kamil Hilang, Korban Didominasi Laki-Laki Muda

Federasi Automobil Internasional (FIA) berkukuh menerapkan aturan itu kendati diprotes Lewis Hamilton.

"Sejujurnya saya merasa terlalu banyak waktu dan energi yang terbuang untuk ini. Saya telah mengatakan semua yang saya rasa perlu saya katakan. Saya telah melepas anting setiap kali saya masuk ke dalam mobil," ujar Lewis Hamilton.

“Saya pikir kita telah memakai perhiasan sepanjang karier kita di F1 dan itu tidak pernah menjadi masalah. Oleh karena itu, saya rasa tidak perlu menjadi masalah sekarang,” sebutnya lagi dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Crash pada 27 Mei 2022.

Baca Juga: Perkembangan Terbaru Pencarian Anak Ridwan Kamil yang Hilang di Sungai Aare

Meski begitu, Lewis Hamilton merasa perlawanan yang dilakukannya tetap penting.

“Penting bagi kami (para pembalap) bekerja sama untuk mendebat mereka (FIA). Tapi kami tidak harus meninjau ini setiap akhir pekan, karena masih ada hal yang jauh lebih penting untuk diperhatikan,” ucap Hamilton mengatakan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat