kievskiy.org

Tes Drive Hyundai Stargazer: Tampilan Mewah dan Futuristik, Bagaimana Performa Mesinnya?

Hyundai Stargazer
Hyundai Stargazer /Pikiran Rakyat/ Alza Ahdira

PIKIRAN RAKYAT - Hyundai Stargazer menjadi pesaing baru di segmentasi low MPV (LMPV) Indonesia.

Mobil ini hadir sebagai kompetitor baru Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander yang sudah lebih dulu hadir di tanah air.

Memiliki tantangan seperti itu, tentu Hyundai Stargazer punya tugas berat setelah diluncurkan.

Tetapi nampaknya tantangan tersebut bisa dijawab oleh Hyundai Stargazer melalui tampang yang futuristis dengan fitur-fitur mewahnya. Penasaran dengan impresi mobil ini?

Baca Juga: Hyundai Klaim Mobil Listrik Ioniq 5 Laris Manis, Sebut Inden hingga Setahun

Tim Pikiran-Rakyat.com mendapatkan kesempatan untuk melihat lebih dekat dan menjajal performa Hyundai Stargazer di pabrik Hyundai Motor Manufacturing Indonesia (HMMI) di Cikarang, Jawa Barat pada Kamis 21 Juli 2022:

Jika dilihat dari eksteriornya, Hyundai Stargazer memiliki desain spesial, berani, dan futuristis.

Tak sama seperti kompetitornya seperti Avanza Xenia yang mengambil desain bodi mengkotak, Stargazer tampil beda dengan desain bodi yang sedikit membulat. Terlihat pada bodi tak banyak garis atau lekukan tajam membuat tampilannya jadi minimalis.

Selain itu, bagian depan mobil tampak futuristis berkat penggunaan lampu LED DRL yang memanjang seperti sang kakak, Hyundai Staria.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat